Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 15 Istilah Tenis yang Populer Saat Nonton Janice Tjen
Advertisement . Scroll to see content

Ashleigh Barty Pesimistis Turnamen Tenis Bisa Segera Berlangsung

Rabu, 22 April 2020 - 18:35:00 WIB
Ashleigh Barty Pesimistis Turnamen Tenis Bisa Segera Berlangsung
Petenis Australia, Ashleigh Barty (Foto: WTA)
Advertisement . Scroll to see content

MELBOURNE, iNews.id - Petenis nomor satu dunia, Ashleigh Barty mulai cemas dengan situasi terkini. Gara-gara pandemi corona, dia pesimistis turnamen tenis tahun ini bisa digelar kembali.

Sebelumnya ada beberapa kejuaraan yang terpaksa ditiadakan. Turnamen Grand Slam Wimbledon 2020 resmi dibatalkan. Sementara Prancis Terbuka ditunda hingga September 2020.

Barty khawatir turnamen akan ditunda lebih lama lagi. Namun dia tetap memprioritaskan kesehatan di tengah situasi seperti ini.

“Masa-masa ini sangat menantang dan berbeda. Tentunya karena saya belum pernah mengalami sesuatu yang seperti ini sebelumnya. Terlalu banyak yang belum diketahui,” kata Barty di laman resmi WTA.

“Kami tidak bisa terlalu khawatir. Keputusan penundaan tidak bisa kami kendalikan. Sebagai olahraga berskala internasional, ada kemungkinan bisa berlangsung lebih lama,” ujarnya.

Jika situasi sudah kondusif, Barty yakin bakal kembali tampil secara kompetitif. Dia sudah tak sabar kembali ke lapangan.

“Pemain tenis tersebar di seluruh dunia. Kami harus memastikan kesehatan mereka terjamin. Kami semua harus tetap bersiap dan segera tampil ketika keadaan membaik,” tutur Barty.

Editor: Bagusthira Evan Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut