Franco Morbidelli Cedera, Yamaha Tunjuk Pembalap Superbike
SEPANG, iNews.id – Franco Morbidelli cedera dan tak bisa beraksi di MotoGP Belanda 2021, Minggu (27/6/2021) malam WIB. Timnya Petronas Yamaha SRT menunjuk pembalap Superbike, Garret Gerloff sebagai pengganti.
Morbidelli menderita cedera lutut saat melakoni latihan, Selasa (22/6/2021). Dengan demikian Gerloff akan menjadi partner Valentino Rossi pada balapan di Sirkuit Assen nanti.

“Kali ini, Gerloff (peraih podium WorldSBK empat kali) akan ambil bagian selama balapan akhir pekan dengan mengendarai Yamaha YZR-M1.
Gerloff bukan nama yang asing untuk pecinta kuda besi. Sebab pada musim lalu, dia juga sempat tampil sebagai pembalap pengganti Rossi di MotoGP Eropa 2020.
Saat itu Rossi masih dalam tahap penyembuhan usai terpapar Covid-19. Dia membutuhkan bukti sudah terbebas dari penyakit tersebut.
Sambil menunggu tes yang belum keluar, Yamaha menunjuk Gerloff menggantikan The Doctor.
Gerloff hanya sempat merasakan sesi latihan bebas pertama dan kedua di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Sebab Rossi nyatanya sudah dinyatakan negatif Covid-19.
Kini rasa penasaran Gerloff beraksi di balapan MotoGP tampaknya akan segera berakhir. Dia kini mendapatkan kesempatan untuk ikut balapan dengan menggunakan motor YZR-M1 untuk menggantikan Morbidelli.

Gerloff sendiri sebenarnya adalah pilihan kedua yang dimiliki Yamaha. Awalnya tim asal Jepang tersebut berniat memberikan pembalap tim Pata Yamaha, yakni Toprak Razgatlioglu, kepada Petronas.
Akan tetapi, Yamaha mengurungkan niat tersebut. Razgatlioglu dinilai saat ini tengah sibuk berjuang memperebutkan gelar juara WorldSBK 2021. Pembalap asal Turki yang menempati posisi kedua itu sedang bersaing ketat dengan Jonatan Rea yang berada di peringkat pertama.
Editor: Reynaldi Hermawan