Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Semifinal BATC 2024: Tiwi/Rachel Kalah, Tim Putri Indonesia Tersingkir
Advertisement . Scroll to see content

Hasil BATC 2024: Yohannes Kalah, Indonesia Runner Up Grup D

Kamis, 15 Februari 2024 - 19:06:00 WIB
Hasil BATC 2024: Yohannes Kalah, Indonesia Runner Up Grup D
Tunggal putra Indonesia, Yohannes Saut Marcellyno, yang turun di partai kelima gagal meraih kemenangan. Dia dikalahkan wakil Korea Selatan, Woo Seung Hoon (foto: pbsi)
Advertisement . Scroll to see content

SELANGOR, iNews.id – Tunggal putra Indonesia, Yohannes Saut Marcellyno, yang turun di partai kelima gagal meraih kemenangan. Dia dikalahkan wakil Korea Selatan, Woo Seung Hoon, 13-21, 21-18 dan 11-21 pada laga terakhir Grup D Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024, Kamis (15/2/2024) sore WIB. 

Akibatnya Tim Putra Indonesia tumbang di tangan Korea Selatan dengan skor 2-3. Kendati kalah, Indonesia tetap lolos ke babak perempat final BATC 2024 sebagai runner up Grup D. Sementara Korea Selatan sukses mengamankan status juara grup.

Sebelumnya, Indonesia mendapatkan poin pertama lebih dulu atas Korea Selatan. Chico Aura Dwi Wardoyo menumbangkan Lee Yun Gyu di partai pertama dengan skor 21-17, 21-23 dan 22-20.

Lalu, Korea Selatan menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di partai kedua. Sang Juara Dunia 2023, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae melibas Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dengan skor 26-24 dan 22-20.

Kemudian, Tim Merah-Putih memimpin 2-1 via poin yang disumbangkan Alwi Farhan. Pemain berusia 18 tahun itu menyikat Cho Geonyeop dua game langsung dengan skor 21-13 dan 22-20.

Selepas itu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dikalahkan oleh Ki Dong Ju/Kim Won Ho. Lewat rubber game berdurasi 68 menit, mereka kalah dengan skor 21-18, 15-21 dan 12-21. 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut