Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Head to Head Fajar/Fikri Vs Kim/Seo jelang Semifinal China Masters 2025
Advertisement . Scroll to see content

Hasil China Masters 2023: Pramudya/Yeremia Kalah, Wakil Indonesia Tak Tersisa

Jumat, 24 November 2023 - 22:00:00 WIB
Hasil China Masters 2023: Pramudya/Yeremia Kalah, Wakil Indonesia Tak Tersisa
Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan kalah di perempat final China Masters 2023. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

SHENZHEN, iNews.id – Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan kalah di perempat final China Masters 2023. Mereka tumbang dari duo tuan rumah, Chen Bo Yang/Liu Yi, 19-21 dan 19-21 di Shenzhen Bay Gymnasium, Jumat (24/11/2023) malam WIB.

Kekalahan Pramudya/Yeremia menjadi akhir bagi seluruh utusan Indonesia di turnamen Super 750 itu. Tidak ada satu pun wakil Tim Merah-Putih yang berhasil melaju ke semifinal.

Jalannya Pertandingan

Pramudya/Yeremia cukup kesulitan meladeni permainan menyerang yang dilakukan Chen/Liu. Meski sempat imbang 2-2, setelah itu mereka tertinggal 2-8.

Namun perlahan-lahan pasangan Indonesia bisa bangkit dan keluar dari tekanan lawan. Mereka pun memangkas ketertinggalan menjadi 7-11 di interval game pertama.

Usai rehat, Pramudya/Yeremia mulai bisa mengembangkan permainan dan balik menekan lawan hingga bisa menyamakan skor di angka 12-12. Selepas itu, mereka tertinggal lagi 12-15, tetapi kemudian mereka mampu mengejar lagi di angka 15-15 dan kemudian 16-16.

Jual beli serangan dalam tempo cepat pun terjadi di poin-poin kritis. Sayangnya, pertahanan sang duet Pelatnas PBSI kalah kukuh dari lawan. Hasilnya, mereka kalah tipis dengan skor 19-21 di game pertama.

Pertarungan sengit berlanjut di awal game kedua. Kedua pasangan sama-sama berusaha menekan dengan variasi serangan bola-bola mendatar dan smash-smash keras. Skor pun terus imbang hingga menginjak skor 5-5.

Namun sayang, selepas itu Pram/Yere malah banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga tertinggal jauh di angka 5-9. Mereka pun terus ketinggalan di interval game kedua dengan skor 6-11.

Selepas jeda, pasangan rangking 19 dunia itu bisa balik menekan lawan dengan mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Mereka pun bisa menyamakan kedudukan menjadi 13-13. Meski setelah itu membuat error beruntun dan tertinggal lagi 14-17.

Dengan semangat yang luar biasa, Pramudya/Yeremia terus menghajar lawan dengan smash-smash keras hingga mengejar lagi di angka 17-17 dan kemudian 19-19.

Akan tetapi, lagi-lagi mereka kehilangan dua poin beruntun di momen kritis sehingga kalah dengan skor 19-21 di game kedua. 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut