Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia Tuan Rumah Piala Sudirman 2027 dan Thomas Uber 2028? Menpora Dito Bilang Begini
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Drawing Piala Sudirman 2023: Indonesia Segrup dengan Thailand

Sabtu, 25 Maret 2023 - 15:02:00 WIB
Hasil Drawing Piala Sudirman 2023: Indonesia Segrup dengan Thailand
Hasil drawing Piala Sudirman 2023 diketahui, Sabtu (25/3/2023) sore. Tim bulu tangkis Indonesia masuk Grup B bersama Thailand.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hasil drawing Piala Sudirman 2023 diketahui, Sabtu (25/3/2023) sore. Tim bulu tangkis Indonesia masuk Grup B bersama Thailand.

Piala Sudirman 2023 merupakan edisi ke-17 sejak pertama kali digelar pada 1989. Turnamen antarnegara BWF kali ini akan diselenggarakan di Suzhou, China pada 14-21 Mei 2023.

Indonesia lolos ke turnamen edisi kali ini lantaran mendapat slot khusus berdasarkan peringkat. Diketahui, Tim Bulu Tangkis Indonesia merupakan unggulan ketiga dalam turnamen kali ini.

Pada edisi kali ini, Tim Bulu Tangkis Indonesia dipastikan akan tergabung bersama Thailand, Jerman, dan Kanada. Keempat negara akan saling sikut di Grup B Piala Sudirman 2023.

Sementara, juara turnamen edisi sebelumnya, Tim Bulu Tangkis China akan satu grup dengan Denmark, Singapura, dan Mesir. Mereka akan bertarung di Grup A Piala Sudirman 2023.

Tim Bulu Tangkis Indonesia diharapkan bisa meraih hasil terbaik. Apalagi, Jonatan Christie dan kolega tentunya ingin menebus hasil minor pada turnamen edisi sebelumnya.

Sebelumnya Tim Bulu Tangkis Indonesia harus terhenti di babak perempat final Piala Sudirman 2021. Mereka tumbang dari Tim Bulu Tangkis Malaysia dengan skor tipis 2-3 di babak tersebut.

Hasil Undian Fase Grup Piala Sudirman 2023:

Grup A: China, Denmark, Singapura, Mesir

Grup B: Indonesia, Thailand, Jerman, Kanada

Grup C: Malaysia, Taiwan, India, Australia

Grup D: Jepang, Korea Selatan, Prancis, Inggris

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut