Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apriyani/Fadia Mundur dari Korea Masters 2025, Apa Masalahnya?
Advertisement . Scroll to see content

Hasil French Open: Kalah dari Unggulan ke-2, Perjuangan Fadia/Ribka Terhenti di Perempat Final

Jumat, 29 Oktober 2021 - 23:07:00 WIB
Hasil French Open: Kalah dari Unggulan ke-2, Perjuangan Fadia/Ribka Terhenti di Perempat Final
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto terhenti di babak  perempat final French Open 2021. Fadia/Ribka kalah dari jagoan Korea Selatan unggulan kedua.. (Foto: Youtube/BWF)
Advertisement . Scroll to see content

PARIS, iNews.id- Ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto terhenti di babak  perempat final French Open 2021. Fadia/Ribka kalah dari unggulan ke-2 asal Korea Selatan Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stade Pierre de Coubertin, Jumat (29/10/2021) malam WIB. Fadia/Ribka kalah dua set langsung dengan skor 19-21, 14-21.

Fadia/Ribka sebenarnya bisa memberi perlawanan yang cukup sengit kepada unggulan ke-2 turnamen itu. Fadia/Ribka mampu menunjukan awal yang baik pada pertandingan tersebut dengan mampu menebar ancaman kepada pasangan Korea Selatan.

Aksi salip-menyalip poin tersaji. Namun Kim/Kong mampu tampil sedikit lebih baik dan mampu membalikan keadaan sehingga mampu unggul pada interval game pertama dengan skor 10-11.

Setelah interval, Kim/Kong mampu mempertahankan dominasinya dan terus melakukan serangan kepada Fadia/Ribka. Pasangan muda Indonesia tidak mau menyerah begitu saja dan terus melakukan perlawanan. Namun akhirnya Fadia/Ribka harus mengakui keunggulan pasangan Korea Selatan dengan skor 19-21.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut