Hasil Japan Masters 2023: Leo/Daniel Gugur di Babak 32 Besar Usai Dibekuk Hoki/Kobayashi
KUMAMOTO, iNews.id - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, gugur di babak 32 besar Japan Masters 2023. Mereka kalah dari pasangan tuan rumah, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dengan skor 14-21, 21-10, dan 18-21.
Mentas di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Selasa (14/11/2023), Leo/Daniel mampu unggul 4-1 terlebih dahulu pada awal game pertama. Setelah itu, Hoki/Kobayashi mampu menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Laga berlangsung sengit dengan kedua pasangan yang bergantian merebut poin. Skor pun terus berimbang hingga 8-8 sebelum akhirnya Leo/Daniel menjauh dengan keunggulan 12-10.
Keunggulan itu tak bertahan lama karena pasangan tuan rumah mampu membalikkan keadaan menjadi 15-12 dengan mencuri lima poin berturut-turut. Setelah itu, giliran Leo/Daniel yang harus mengejar.
Kecolongan lima poin beruntun membuat mereka cukup kesulitan pada akhir game pertama itu. Akhirnya, Leo/Daniel harus rela kehilangan game pertama dengan kekalahan 14-21.
Kehilangan game pertama, Leo/Daniel unggul 4-1 terlebih dahulu pada awal game kedua. Sayang, mereka kemudian sempat kehilangan fokus, sehingga kedudukan sempat imbang 4-4.
Tak ingin kembali kecolongan, Leo/Daniel langsung tancap gas dan meninggalkan pasangan tuan rumah hingga skor 10-4. Mereka kemudian terus menjauh hingga unggul 16-7.
Keunggulan yang cukup jauh itu mampu terus dipertahankan Leo/Daniel hingga skor 18-9. Pada akhirnya, game ketiga harus dilangsungkan karena Leo/Daniel memenangi game kedua dengan skor 21-10.
Awal game ketiga berlangsung sengit dengan skor imbang, hingga 9-9. Walau demikian, Hoki/Kobayashi terus mengungguli Leo/Daniel pada interval ketiga, dengan angka 11-9.
Kedudukan kemudian sempat kembali imbang 12-12, tetapi pasangan tuan rumah mampu menjauh lagi dengan keunggulan 16-14. Leo/Daniel terus berusaha untuk membayangi Hoki/Kobayashi dan kembali menyamakan kedudukan menjadi 17-17.
Namun, laga sengit itu akhirnya mampu dimenangi Hoki/Kobayashi. Leo/Daniel harus rela menelan kekalahan dan pulang lebih cepat setelah kalah 18-21 pada game ketiga.
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan