Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar Lengkap Wakil Indonesia di International Challenge 2024: Shesar Hiren Rhustavito Main
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Japan Masters 2023: Shesar Hiren Rhustavito Disingkirkan Kento Momota

Selasa, 14 November 2023 - 08:50:00 WIB
Hasil Japan Masters 2023: Shesar Hiren Rhustavito Disingkirkan Kento Momota
Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito disingkirkan Kento Momota pada laga pertama babak kualifikasi Japan Masters 2023. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

KUMAMOTO, iNews.id – Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito disingkirkan Kento Momota pada laga pertama babak kualifikasi Japan Masters 2023. Dia kalah dua game langsung 19-21 dan 21-23, di Kumamoto Perfectural Gymnasium, Selasa (14/11/2023) pagi WIB.

Vito -sapaan Shesar- memulai pertandingan dengan percaya diri. Meski mendapat perlawanan sengit dari Momota, dia mampu tampil tenang untuk memimpin di angka 6-3.

Akan tetapi, Momota perlahan-lahan bisa bangkit dan akhirnya mendapat empat poin beruntun yang membuatnya berbalik unggul 7-6. Namun, Vito dengan cepat menemukan sentuhan terbaiknya lagi dan kembali memimpin atas mantan pemain nomor satu dunia itu dengan skor 11-9 di interval game pertama.

Usai rehat, Vito masih terus memegang kendali permainan hingga menginjak skor 14-11. Sayangnya, pemain rangking 56 dunia itu lengah hingga Momota bisa melewatinya lagi di angka 17-15.

Sang wakil Merah-Putih sempat menyamakan kedudukan di angka 17-17. Namun, dia kesulitan untuk keluar dari tekanan Momota di poin-poin kritis sehingga akhirnya kalah 19-21 di game pertama.

Pertarungan sengit pun kembali terjadi di game kedua. Kedua pemain saling jual beli serangan dan kejar mengejar angka hingga mencapai skor 7-7.

Setelah itu, Vito berhasil menekan Momota dengan variasi serangan smash-smash keras dan dropshot yang diterapkannya. Hasilnya, pemain berusia 29 tahun itu bisa memimpin dengan keunggulan 11-9 di interval game kedua.

Usai jeda, pemain kelahiran Sukoharjo itu terus menambah keunggulannya menjadi 14-9, tetapi Momota kembali bisa mengembangkan permainannya dan mendekat di angka 13-14 dan bahkan menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Vito pun bisa memberikan perlawanan di poin-poin kritis. Sayangnya, dia akhirnya kalah dengan skor 21-23 di game kedua. 

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut