Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apriyani/Fadia Mundur dari Korea Masters 2025, Apa Masalahnya?
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Kaohsiung Masters 2024: Jesita/Febi ke Semifinal usai Hajar Wakil Taiwan

Jumat, 21 Juni 2024 - 16:11:00 WIB
Hasil Kaohsiung Masters 2024: Jesita/Febi ke Semifinal usai Hajar Wakil Taiwan
Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum menang atas duet tuan rumah, Lee Chih Chen/Lin Yen Yu, di perempat final Kaohsiung Masters 2024. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

KAOHSIUNG, iNews.id- Ganda putri Indonesia, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum menang atas duet tuan rumah, Lee Chih Chen/Lin Yen Yu, di perempat final Kaohsiung Masters 2024. Mereka menang 21-12 dan 21-8 dalam waktu 25 menit.

Dengan lolosnya Jesita/Febi, Indonesia memiliki dua wakil yang lolos ke semifinal turnamen Super 100 itu setelah pemain tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi lolos lebih dulu hari ini. Selanjutnya, Jesita/Febi akan bersua pemenang laga derbi tuan rumah, antara unggulan pertama, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun kontra unggulan delapan, Hsu Ya Ching/Liu Chiao-Yun.

Bermain di K-Arena, Kaohsiung, Taiwan, Jumat (21/6/2024) sore WIb, Jesita/Febi mendapatkan perlawanan sengit dari Lee/Lin di awal pertandingan. Meski selalu dalam posisi unggul, mereka selalu bisa dikejar sampai menginjak skor 7-7.

Pertarungan ketat pun berlanjut dalam reli-reli panjang yang terjadi. Namun, kali ini Jesita/Febi bisa tampil lebih efektif untuk memimpin dengan skor 11-9 di interval gim pertama.

Selepas jeda, pasangan Tim Merah-Putih berhasil mengembangkan permainan dan minim melakukan kesalahan. Serangan-serangan yang mereka lancarkan sangat merepotkan lawan. Alhasil, mereka menjauh dengan mudah menjauh dengan keunggulan 18-11 dan kemudian mengamankan gim pertama dengan skor 21-12.

Pada gim kedua, Jesita/Febi masih terus mendominasi. Mereka minim melakukan kesalahan sehingga mampu unggul 6-3.

Variasi serangan bola-bola menyilang dan permainan apik yang mereka tunjukkan di depan net, membuat pasangan Pelatnas PBSI it uterus memegang kendali permainan. Hasilnya, mereka menginjak interval gim kedua dengan keunggulan telak 11-3.

Poin demi poin terus didapat Jesita/Febi dengan mudah karena permainan buruk yang ditampilkan oleh lawan. Alhasil, mereka memperlebar keunggulan menjadi 17-3 dan kemudian sukses mengunci kemenangan dengan skor telak 21-8.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut