Hasil Liga Futsal Profesional: Fafage Banua Menang Setengah Lusin Gol Vs Rafhely FC
JAKARTA, iNews.id - Fafage Banua menang telak 6-0 atas Rafhely FC dalam lanjutan Liga Futsal Profesional 2025. Kedua tim berduel di GOR UNJ, Jakarta, Minggu (11/5/2025) sore.
Fafage Banua tampil agresif sejak menit awal. Gempuran demi gempuran terus dilancarkan Evan Soumilena cs. ke lini pertahanan Rafhely FC.
Fafage Banua pun berhasil membuka keran golnya lewat gol Diego Rodrigo. Tak berselang lama, mereka kembali menjebol gawang Rafhely FC yang kali ini lewat sontekan Raka Febianto.
Fafage Banua lagi-lagi berhasil menjebol gawang Rafhely FC lewat kaki Evan Soumilena. Unggul tiga gol membuat Fafage Banua semakin nyaman melancarkan serangannya.
Rafhely FC sesekali menebar ancaman lewat serangan balik cepatnya. Sementara, Fafage Banua berhasil mencetak gol keempatnya sebelum jeda turun minum, lewat gol yang kembali dicetak Raka Febianto.
Usai turun minum, Fafage Banua kembali bermain agresif. Babak kedua baru berjalan enam menit, mereka kembali menambah pundi-pundi golnya menjadi unggul 5-0 lewat tendangan keras Evan Soumilena.
Sementara, Rafhely FC terlihat masih cukup kesulitan untuk bisa menembus pertahanan Fafage Banua. Tim asal Padang itu belum bisa memecah kebuntuannya sampai laga memasuki 10 menit terakhir.
Di menit-menit akhir, Fafage Banua menambah keunggulannya lewat sontekan Bambang Bayu Saptaji. Gol tersebut sekaligus menutup jalannya pertandingan dengan kemenangan telak 6-0 yang didapat Fafage Banua atas Rafhely FC.
Editor: Reynaldi Hermawan