DENVER, iNews.id - 11 pertandingan lanjutan NBA 2023-2024 berlangsung Selasa (19/12/2023) pagi WIB. Termasuk ketika sang juara bertahan, Denver Nuggets meraih hasil positif dengan mengalahkan Dallas Maverick.
Menjamu Dallas Mavericks di Ball Arena, Nuggets tampil dominan sejak awal pertandingan sehingga bisa memimpin 28-20 di kuarter pertama. Mereka mendapatkan perlawanan sengit dari tim tamu di kuarter kedua, namun masih bisa menjaga keunggulan 68-59.
Reaksi Jay Idzes Sassuolo Kalah 0-1 dari AS Roma di Liga Italia 2025-2026: Seharusnya Imbang!
Nikola Jokic dan kolega semakin memperlebar jarak dari Mavericks di kuarter ketiga menjadi unggul 98-80. Pada akhirnya, mereka menutup pertandingan dengan skor telak 130-104.
Jamal Murray menjadi aktor utama kemenangan Nuggets berkat raihan 22 poinnya. Aaron Gordon dan Reggie Jackson juga tak kalah gemilang dengan masing-masing menyumbang 21 dan 20 poin.
Hasil NBA Hari Ini: Warriors Hajar Nets, Bucks Libas Pistons
Sang bintang, Nikola Jokic, tak seperti biasanya, hanya menorehkan delapan poin, sembilan rebound dan tujuh assist dalam laga ini. Di sisi lain, jagoan Mavericks, Luka Doncic, mencatatkan double-double berkat sumbangan 38 poin, 11 rebound dan delapan assistnya, namun kegemilangannya tak cukup untuk membawa timnya meraih kemenangan.
Hasil NBA 2023-2024: Boston Celtics Makin Berjaya, LA Lakers Tumbang
Pada laga lainnya, Minnesota Timberwolves bersusah payah untuk mengalahkan Miami Heat. Mereka tertinggal jauh 22-33 di kuarter pertama dan 54-66 di kuarter kedua sebelum akhirnya bisa bangkit dan membalikkan keadaan di dua kuarter terakhir untuk mengamankan kemenangan dengan skor 112-108.
Anthony Edwards menjadi top skor dalam laga ini untuk tim asuhan Chris Finch itu dengan torehan 32 poin. Sementara Rudy Gobert menjadi pemain bertahan paling apik bagi mereka dengan raihan 16 rebound, dua assist dan sembilan poin.
Dengan hasil tersebut, Timberwolves semakin kukuh di puncak klasemen sementara wilayah barat NBA 2023-2024 dengan rekor 20-5. Sedangkan Nuggets terus berusaha mengejar di peringkat ketiga dengan rekor 18-10.
Di sisi lain, Mavericks masih bertahan di peringkat lima klasemen wilayah barat dengan rekor 16-10 meski menelan kekalahan. Sementara Heat masih duduk di urutan tujuh wilayah timur dengan rekor 15-12.
Berikut adalah hasil lengkap NBA 2023-2024, Selasa (19/12/2023):
Indiana Pacers vs Los Angeles Clippers (127-151)
Cleveland Cavaliers vs Houston Rockets (135-130)
Philadelphia 76ers vs Chicago Bulls (104-108)
Atlanta Hawks vs Detroit Pistons (130-124)
Miami Heat vs Minnesota Timberwolves (108-112)
Toronto Raptors vs Charlotte Hornets (114-99)
Oklahoma City Thunder vs Memphis Grizzlies (116-97)
Denver Nuggets vs Dallas Mavericks (130-104)
Utah Jazz vs Brooklyn Nets (125-108)
Sacramento Kings vs Washington Wizards (143-131)
Los Angeles Lakers vs New York Knicks (109-114)
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku