Hasil Proliga 2026: Jakarta Electric PLN Bungkam Bandung BJB dalam Drama 5 Set
MEDAN, iNews.id – Jakarta Electric PLN mencuri kemenangan dramatis atas Bandung BJB Tandamata dalam lanjutan Proliga 2026 sektor putri setelah duel lima set menegangkan di GOR Sumut Sports Center, Sabtu (17/1/2026) sore.
Pertandingan berlangsung sengit sejak set pertama dan memaksa kedua tim menguras energi hingga set penentuan. Jakarta Electric PLN akhirnya menang dengan skor 3-2 lewat rangkaian set 20-25, 25-23, 25-27, 25-18, dan 15-13.
Set pertama berjalan ketat dengan kedua tim saling menekan sejak awal. Bandung BJB Tandamata perlahan keluar dari tekanan dan unggul 12-10 sebelum memperlebar jarak menjadi 20-15. Tim asuhan Risco Herlambang menutup set pembuka dengan kemenangan 25-20.
Jakarta Electric PLN langsung merespons pada set kedua. Kedua tim kembali terlibat kejar-kejaran angka hingga skor 10-10. Setelah itu, tim racikan Chamnan Dokmai tampil lebih stabil dan unggul 20-16 sebelum mengamankan set kedua dengan skor 25-23.
Momentum beralih lagi pada set ketiga. Bandung BJB Tandamata tampil agresif dan sempat memimpin 9-6. Jakarta Electric PLN bangkit secara mengejutkan dan berbalik unggul 16-14, memaksa laga berjalan makin panas.
Persaingan ketat terjadi hingga skor imbang 22-22. Dalam situasi krusial, Bandung BJB Tandamata tampil lebih tenang dan mengunci set ketiga dengan skor 27-25, sekaligus unggul 2-1.
Masuk set keempat, Jakarta Electric PLN mengambil alih kendali permainan. Mereka unggul nyaman 17-12 dan membuat Bandung BJB Tandamata kesulitan mengembangkan pola serangan. Set keempat ditutup dengan skor 25-18 untuk Jakarta Electric PLN.
Kedudukan imbang 2-2 membuat laga berlanjut ke set kelima. Bandung BJB Tandamata sempat memimpin 9-8, namun Jakarta Electric PLN menunjukkan mental kuat dan terus menekan hingga menyamakan skor 13-13.
Di dua poin terakhir, Jakarta Electric PLN tampil lebih efektif dan menutup set penentuan dengan kemenangan 15-13. Hasil tersebut memastikan kemenangan dramatis 3-2 bagi tim asal Jakarta.
Kemenangan ini menjadi bukti daya juang Jakarta Electric PLN di Proliga 2026, terutama saat berada di bawah tekanan. Duel panjang lima set di Medan juga menegaskan persaingan ketat papan atas sektor putri musim ini.
Editor: Abdul Haris