Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Duel Sengit di Rolex Paris Masters 2025! Alcaraz, Sinner dan Medvedev Bersaing di Turnamen Penutup ATP Masters
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Wimbledon 2022: Tak Berdaya, Juara AS Open Emma Raducanu Tersingkir di Putaran Kedua

Kamis, 30 Juni 2022 - 06:28:00 WIB
Hasil Wimbledon 2022: Tak Berdaya, Juara AS Open Emma Raducanu Tersingkir di Putaran Kedua
Emma Raducanu tersingkir pada putaran kedua Wimbledon 2022. Raducanu dari petenis nonunggulan asal Prancis, Caroline Garcia 3-6 dan 3-6. (foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNews.id- Juara Amerika Serikat Terbuka 2021, Emma Raducanu tersingkir pada putaran kedua Wimbledon 2022. Raducanu kalah di depan publiknya sendiri oleh petenis nonunggulan asal Prancis, Caroline Garcia 3-6 dan 3-6.

Berlaga di All England Club, Rabu (29/6/2022) malam WIB, Raducanu terlihat tampil kurang maksimal karena baru sembuh dari cedera. Dia banyak melakukan kesalahan sendiri meski sempat unggul 3-2 lebih dulu.

Akan tetapi, setelah itu Garcia bermain sangat apik. Dia bernar- benar membuat Raducanu keteteran dan berhasil membalikkan keadaan menjadi 4-3.

Di sisi lain, sang jawara Amerika Serikat Terbuka 2021 tak mampu mengembangkan permainannya. Alhasil, dia kalah pada set pertama dengan skor 3-6.

Memasuki set kedua, Garcia terus memberikan perlawanan sengit pada petenis ranking 11 dunia itu. Skor ketat pun terus terjadi hingga menginjak angka 2-2.

Terus tertekan, Raducanu mulai kehilangan kendali permainannya selepas itu. Sementara Garcia, terus mendulang poin demi poin dan kemudian menjauh dengan keunggulan 4-2.

Sesudah itu, dominasi pemain berusia 28 tahun itu tak dapat lagi dibendung oleh Raducanu. Alhasil, sang wakil tuan rumah kembali kalah pada set kedua dengan skor 3-6.

Dengan hasil tersebut, Raducanu terpaksa angkat koper lebih awal dari Wimbledon 2022. Padahal, tahun lalu dia sukses menembus babak 16 besar sebelum akhirnya mundur karena cedera.

Sementara itu, Garcia melanjutkan perjalanannya di ajang Grand Slam ketiga tahun ini tersebut ke putaran ketiga. Berikutnya, dia akan bentrok dengan Zhang Shuai dari China pada Jumat (1/7/2022).

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut