Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jonatan Christie Buka-bukaan Alasan Tinggalkan Pelatnas demi Keluarga: Saya Egois demi Olimpiade!
Advertisement . Scroll to see content

Jadwal Cabang Olahraga Dayung di Olimpiade Paris 2024, Indonesia Punya 1 Wakil

Selasa, 30 Juli 2024 - 17:58:00 WIB
Jadwal Cabang Olahraga Dayung di Olimpiade Paris 2024, Indonesia Punya 1 Wakil
Atlet dayung Indonesia, La Memo beraksi di hari pertama gelaran Olimpiade Paris 2024. (Foto: Instagram/timindonesiaofficial)
Advertisement . Scroll to see content

PARIS, iNews.id - Berikut ini jadwal cabang olahraga (cabor) dayung di Olimpiade Paris 2024. Indonesia memiliki satu wakil di cabor ini. 

Atlet dayung Indonesia, La Memo berhasil melangkah ke final pada perebutan peringkat 25-30 di Olimpiade Paris 2024. Pria berusia 29 tahun itu sempat gagal ke semifinal E/F setelah tertahan di posisi ketiga babak repechage 2.

La Memo kembali beraksi pada Senin (29/7/2024) sore WIB di Nautical Stadium, Paris, Prancis, dalam Olimpiade Paris 2024. Dia melanjutkan perjuangannya di semifinal E nomor perahu dayung tunggal putra.

Hasilnya, Memo mampu mengamankan posisi tiga besar dari empat peserta yang ada di heat-nya. Dengan begitu, dia lolos ke final E nomor perahu dayung tunggal putra untuk memperebutkan peringkat 25-30.

Memo finis dengan selisih 5,98 detik dari sang pemenang, Yakovlev Vladislav, dari Kazakhstan. Sementara Mohamed Taieb dari Tunisia menyelesaikan balapan di depannya dengan keunggulan 2,54 detik saja darinya.

Yakovlev dan Taieb pun turut bersama Memo melangkah ke final E. Pertandingan tersebut dijadwalkan digelar pada Jumat (2/8/2024).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut