Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mentan Ungkap Bahaya Beras Ilegal Masuk Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Jadwal Indonesia Open 2022 Hari Ini: Ginting Vs Tommy Sugiarto, Minions Ditantang Rekan Senegera

Selasa, 14 Juni 2022 - 06:02:00 WIB
Jadwal Indonesia Open 2022 Hari Ini: Ginting Vs Tommy Sugiarto, Minions Ditantang Rekan Senegera
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akan melawan Tommy Sugiarto di Indonesia Open 2022 hari ini.(Foto: Twitter/@INABadminton)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Ajang Indonesia Open 2022 akan dimulai hari ini. Ada beberapa perang saudara sesama atlet Indonesia hari ini.

Semua pertandingan akan berlangsung di Istora Senayan, Selasa (14/6/2022). Pertandingan pertama berlangsung pada pukul 09.00 WIB.

Ada 8 wakil Indonesia yang akan berlaga hari ini. Perjuangan wakil Indonesia akan dimulai sekitar pukul 12.00 WIB.

Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melawan ganda Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau di lapangan 2 partai ke 4

Pada waktu hampir bersamaan di partai ke 5 di lapangan 1 ada ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs unggulan ke 6 turnamen asal Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Lalu di lapangan 1 ada duel sesama Indonesia di nomor ganda putra. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan  Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso di partai ke 12.

Sementara di lapangan 2 setelah Rehan/Lisa, ada duel Anthony Ginting vs Tommy Sugiarto di partai ke 6. Lalu ganda campuran Hafiz Faizal/Serena Kami melawan ganda Malaysia Soong Jo Ven/Goh Liu Ying.

Setelah itu dilanjut ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melawan Fabien Delrue/William Villeger. Dan terakhir di partai ke 13 lapangan 2 ada ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi melawan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Laga Indonesia Open 2022 ini bisa disaksikan di iNews dan live streaming di RCTI+.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut