Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Timnas Basket Putra Indonesia Siapkan 15 Nama Menuju SEA Games 2025 Thailand
Advertisement . Scroll to see content

Jadwal Timnas Basket Indonesia Vs Australia di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 Malam Ini

Minggu, 25 Februari 2024 - 05:30:00 WIB
Jadwal Timnas Basket Indonesia Vs Australia di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 Malam Ini
Timnas Basket Indonesia Vs Australia di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 akan berlangsung malam ini, Minggu (25/2/2023). Laga ini disiarkan di iNews. (Foto: Instagram @yudhasaputera)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Timnas Basket Indonesia Vs Australia di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 akan berlangsung malam ini, Minggu (25/2/2023). Laga ini disiarkan di iNews.

Timnas Basket Putra Indonesia akan menghadapi Australia di laga kedua Window 1 Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 di Indonesia Arena, Jakarta pada Minggu (25/2/2024) pukul 20.00 WIB. Dalam laga nanti, Timnas Basket Putra Indonesia bertekad untuk bisa mendapatkan kemenangan di depan penggemarnya sendiri.

Namun, Australia bukanlah lawan yang mudah untuk dikalahkan karena menempati ranking empat dunia. Selain itu, The Boomers -julukan Timnas Basket Australia- merupakan juara FIBA Asia Cup 2022.

Sementara Timnas Basket Putra Indonesia menempati ranking 74 dunia. Kemudian, Timnas Basket Putra Indonesia sedang dalam situasi kurang bagus, setelah menelan kekalahan 56-73 dari Thailand di laga sebelumnya.

Menghadapi Australia, pelatih Indonesia Milos Pejic memastikan Daniel Salamena akan masuk ke dalam roster Timnas Basket Putra Indonesia. Sedangkan Adrien Maxime Alaina Chalias dan Matthew Bendella Lingga kembali tidak masuk kedalam roster.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut