Jadwal Wakil Indonesia di Putaran Kedua China Open 2019
CHANGZOU, iNews.id - Sebanyak 10 wakil Indonesia bakal tampil pada babak kedua turnamen China Open 2019. Seluruh pertandingan akan digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Kamis (19/9/2019).
Empat wakil Indonesia yang masih bertahan berasal dari sektor ganda putra. Mereka adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Wahyu Nayaka/Ade Yusuf, dan Fajar Alfian/Rian Ardianto.
Di babak kedua ini, Kevin/Marcus akan bertanding menghadapi duet Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung-Jae. Sementara Ahsan/Hendra ditantang wakil Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko.
Untuk Wahyu/Ade, mereka akan menghadapi unggulan ketiga asal China, Lu Jun Hui/Liu Yu Chen. Sedangkan Fajar/Rian beremu wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Beralih ke tunggal putra, Indonesia masih memiliki Tommy Sugiarto yang harus meladeni unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota. Lawan yang tidak kalah tangguh juga harus dihadapi Shesar Hiren Rhustavito. Dia bentrok dengan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus.
Pada ganda campuran, dua pasangan Indonesia masih bertahan. Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandouw bertemu unggulan kelima asal Malaysia, Chang Peng Soon/Goh Lu Ying. Sementara Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari bertemu wakil Korsel, Seo Seung-jae/Chae Yujung yang merupakan unggulan ketujuh.
Untuk sektor ganda putri, Indonesia hanya memiliki satu wakil yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Mereka harus menghadapi pasangan Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen.
Jadwal wakil Indonesia di China Open 2019 putaran kedua:
1. Tunggal Putra, court 1 pukul 10.30 WIB.
Tommy Sugiarto Vs Kento Momota (Jepang)
2. Ganda Campuran, court 3 pukul 12.20 WIB
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Vs Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan)
3.Ganda Putra, court 2 pukul 13.10 WIB.
Fajar Alfian/Rian Ardianto Vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)
4. Tunggal Putra, court 3 pukul 14.00 WIB.
Shesar Hiren Rhustavito Vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)
5. Ganda putra, court 3 pukul 14.50 WIB.
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon Vs Choi Solgyu/Seo Seung-Jae (Korea Selatan)
6. Ganda Campuran, court 2 pukul 16.30 WIB.
Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandouw Vs Chang Peng Soon/Goh Lu Ying (Malaysia)
7. Ganda putri, court 3 pukul 18.10 WIB.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu Vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark)
8. Tunggal putra, court TBA pukul 19.00 WIB.
Anthony Sinisuka Ginting Vs Parupalli Kashyap (India)
9. Ganda Putra, court TBA pukul 19.00 WIB.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Vs Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang)
10. Ganda Putra, court TBA pukul 19.50 WIB.
Wahyu Nayaka/Ade Yusuf Vs Lu Jun Hui/Liu Yu Chen (China)
Editor: Bagusthira Evan Pratama