Joan Mir Keracunan Makanan di Tes Pramusim MotoGP Mandalika, Begini Penjelasan MGPA
LOMBOK, iNews.id- Wakil Direktur Utama MGPA, Cahyadi Wanda memberi penjelasan soal insiden Joan Mir diduga keracunan makanan pada tes pramusim di Sirkuit Mandalika. MGPA menyebut urusan makanan diatur sendiri oleh tim masing-masing.
Pembalap Tim Suzuki Ecstar Joan Mir harus menghentikan tes pramusimnya di Sirkuit Mandalika lebih awal. Dia absen pada hari terakhir karena mengalami keracunan makanan.
Banyak yang menduga Mir tak cocok dengan makanan Indonesia. Hal itu dianggap sebagai penyebab Mir mengalami masalah pencernaan hingga harus mendapat penanganan medis.
Cahyadi mengatakan MGPA tidak menyiapkan makanan apa pun kepada para pembalap dan kru selama berada di Mandalika. Sebab setiap tim MotoGP membawa alat juru masak sendiri untuk memenuhi kebutuhan makanan pembalap dan kru.
"Untuk makanan, mereka tidak komplain karena setiap tim menyiapkan makanan untuk personel mereka. Kami tidak menyiapkan makanan apapun untuk pembalap," kata Cahyadi kepada MNC Portal Indonesia, Senin (14/2/2022).
"Mereka bahkan sampai alat masak pun bawa sendiri," ujarnya.
Sementara itu, pembalap Monster Energy Yamaha yakni Fabio Quartararo sempat menolak mencicipi makanan Indonesia selama tes pramusim di Mandalika. Sebab, dia ingin menghindari makanan-makanan pedas yang berpotensi mengganggu performanya selama tes.
Editor: Ibnu Hariyanto