Joan Mir Mundur dari MotoGP Italia 2023, Ada Masalah Apa?
FLORENCE, iNews.id – Joan Mir mundur dari MotoGP Italia 2023 yang sejatinya digelar akhir pekan ini. Pembalap Repsol Honda itu cedera pada tangan kanannya.
Mir kecelakaan saat di sesi latihan bebas kedua MotoGP Italia 2023, Jumat (9/6/2023). Dia memeriksakan kondisinya ke Pusat Medis di Sirkuit Mugello karena merasakan sakit pada tangannya.
Ada kerusakan pada tulang kecil di jari kelingking juara MotoGP 2020 itu. Para dokter menyarankan agar dia memeriksakan lagi keadaannya setelah latihan bebas pada hari ini, Sabtu (10/6/2023).
Namun Mir dan Repsol Honda memutuskan mundur lebih awal dari balapan seri keenam musim ini tersebut pada Jumat (9/6/2023) malam waktu setempat.
Mereka menilai cedera kondisi ini tak akan bisa membuat pembalap tampil maksimal di Sirkuit Mugello karena treknya sangat membutuhkan kekuatan fisik yang baik saat melaju dalam kecepatan tinggi.
“Joan Mir mundur dari MotoGP Italia karena cedera tangan kanan,” tulis pernyataan resmi MotoGP di Instagram, @motogp, Sabtu (9/6/2023).
Dengan begitu, ini menjadi kali kedua mantan pembalap Suzuki Ecstar itu absen dalam balapan MotoGP 2023. Sebelumnya, dia juga tak jadi mentas di Argentina karena mengalami trauma pada bagian kepala dan lehernya.
Balapan MotoGP Italia 2023 dimulai dengan sprint yang dihelat pada Sabtu (10/6/2023) pukul 20.00 WIB. Lalu, balapan utama di Sirkuit Mugello itu bakal digelar pada Minggu (11/6/2023) pukul 19.00 WIB.
Editor: Reynaldi Hermawan