Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ungkapan Hati Jonatan Christie Usai Tersingkir Tanpa Poin di BWF World Tour Finals 2025
Advertisement . Scroll to see content

Jonatan Christie Idolakan 2 Legendaris Bulu Tangkis, Siapa Saja?

Rabu, 16 Agustus 2023 - 15:45:00 WIB
Jonatan Christie Idolakan 2 Legendaris Bulu Tangkis, Siapa Saja?
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, ungkap sosok-sosok yang berjasa di hidupnya. Termasuk dua pemain legendaris yang menjadi sosok idolanya.

Jonatan, atau yang lebih akrab disapa Jojo, merupakan salah satu tunggal putra terbaik di Indonesia. Dengan berbagai raihannya, dia menyebut beberapa individu yang dianggapnya sebagai pahlawan.

Termasuk salah satunya sang nenek yang ikut mendukungnya dalam terjun ke dunia bulutangkis. Sementara di luar keluarga, Jojo mengungkapkan sosok pahlawannya adalah sang pelatih, Hendry Saputra dan Irwansyah.

Pasalnya Hendry telah melatih Jojo sedari kecil. Adapun Irwansyah merupakan sosok yang berjasa dalam menempa kemampuan Jojo hingga saat ini dapat meriah banyak gelar.

“Pahlawan yang paling berjasa dalam hidup, kalau saya, tentu orang tua. Papa adalah orang yang mengajak saya (terjun) ke bulu tangkis, kemudian nenek juga,” kata Jojo di Jakarta, Rabu (16/8/2023).

“Kalau di luar keluarga, sosok pahlawan itu ada di pelatih -- Koh Hendry (Saputra, pelatih Jonatan) dan Bang Aboy (Irwansyah, Kepala Pelatih Tunggal Putra Pelatnas PBSI). Kalau Koh Hendry, dia yang melatih saya dari kecil, sementara Bang Aboy memoles saya untuk bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

Di lain sisi, Jojo juga mengidolakan duo legendaris bulutangkis dunia. Mereka adalah Taufik Hidayat serta pemain asal China, Lin Dan. Dia berharap bisa seperti dua mantan pebulutangkis hebat itu.

“Kalau kata 'idola' mungkin lebih tepat, ya, karena kalau pahlawan harus berjasa. Kalau idola 'kan lebih ingin menjadi (sebaik) dia (orang yang diidolakan). Saya sendiri dulu mengidolakan Taufik Hidayat dan Lin Dan,” tutur Jojo.

Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut