Jonatan Christie Turun ke Posisi Kedua Ranking BWF World Tour: Tantangan Menuju BWF World Tour Finals 2023
HANGZHOU, iNews.id - Jelang BWF World Tour Finals 2023, Jonatan Christie malah turun ke peringkat dua pada ranking BWF World Tour. Klasemen peringkat ini dirilis oleh BWF setelah menyelesaikan BWF China Master pada 28 November 2023 lalu.
Posisi Jonatan turun 1 peringkat usai tunggal putra asal Jepang, Kodai Naraoka, juara BWF China Master 2023 dan langsung naik 5 peringkat ke urutan pertama BWF World Tour. Sedikit menimbulkan kekecewaan karena Jonatan diketahui absen pada turnamen BWF China Master 2023.
Bukan tanpa alasan, dia mengalami cedera di kaki kirinya setelah bertanding di BWF Japan Masters 2023. Hal ini membuat sektor putra kekurangan pemain unggul untuk BWF China Master 2023, meski Ginting dan Chico juga ikut bermain saat itu.
Saat ini, Jonatan menempati posisi kedua klasemen dengan raihan 86,810 poin dan harus mengejar Kodai Naraoka yang menduduki puncak klasemen dengan raihan 89,250 poin.