Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Respons Nova Arianto soal Peluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
Advertisement . Scroll to see content

Kabar Baik! Tim Indonesia Dapat Dukungan Spesial di SEA Games 2025

Senin, 19 Mei 2025 - 06:38:00 WIB
Kabar Baik! Tim Indonesia Dapat Dukungan Spesial di SEA Games 2025
Tim Indonesia bakal mendapat dukungan spesial di berbagai ajang internasional. (Foto: Aice)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.idTim Indonesia bakal mendapat dukungan spesial di berbagai ajang internasional. Ini menjadi berita bagus buat atlet Tanah Air.

Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Produsen es krim Aice dalam Rapat Anggota NOC, Selasa (22/4/2025). Terbaru Aice mendampingi Tim Indonesia dalam ajang The 9th Asian Winter Games di Harbin.

Dukungan ini akan terus berlanjut di sejumlah multievent internasional lainnya hingga akhir 2025, seperti Asian Youth Games di Manama, Islamic Solidarity Games di Riyadh, hingga SEA Games di Thailand.

Penandatanganan MoU tersebut menandai dimulainya kerja sama triple helix yang lebih luas antara NOC, sektor swasta dan atlet olahraga nasional. Konsep triple helix ini menggabungkan peran serta antara pemerintah, sektor swasta, dan akademisi dalam menciptakan ekosistem yang mendukung kemajuan olahraga Indonesia.

Penandatanganan MoU turut disaksikan oleh Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Taufik Hidayat, Menteri Koperasi dan UKM RI, Maman Abdurrahman, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, dan Ketua DPD RI, Sultan Bachtiar Najamudin.

Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari menegaskan kolaborasi lintas sektor adalah kunci dalam memperkuat ekosistem olahraga nasional. Kemitraan seperti ini merupakan contoh nyata bagaimana kolaborasi swasta-pemerintah dapat mempercepat pencapaian prestasi olahraga.

“Olahraga bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga simbol jati diri dan kebanggaan bangsa. Kita berjuang untuk olahraga, sambil terus mendorong kemajuan produk-produk lokal. Mari kita lanjutkan perjuangan ini dengan semangat kolaborasi, inovasi, dan Merah Putih yang tak pernah padam, serta menggaungkan semangat ‘Together for Excellence’ di setiap langkah,” ujar Raja.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut