Kisah Fajar/Rian Wujudkan Mimpi Tembus Olimpiade Paris 2024, Bayar Kekecewaan 2020
JAKARTA, iNews.id – Kisah pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menembus Olimpiade Paris 2024 sangat menarik diulas. Setelah menyisakan kenangan pahit pada Olimpiade Tokyo 2020, kini pasangan yang yang dipanggil Fajri itu berhasil mewujudkan mimpi pada 2024.
Bersama Fajar/Rian sudah dipastikan lolos ke Olimpiade Paris secara hitungan matematis. Juara All England 2024 itu bahkan tidak akan tergeser dari posisi delapan besar hingga penutupan kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
Hasil ini membuat Fajar/Rian berhasil membalas kegagalan Olimpiade Tokyo, di mana mereka duduk di peringkat enam besar race to Olympic tapi dinyatakan tidak lolos. Sebab, di atas mereka masih ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang mempunyai ranking lebih tinggi. Regulasi mengatur hanya ada dua wakil setiap negara.

Rian bangga dengan keberhasilan ini. Namun, dia juga tidak ingin cepat puas karena pertarungan sesungguhnya ada di panggung Olimpiade Paris 2024 nanti.
"Pasti ya jadi suatu kebanggaan juga walaupun di Tokyo kita masuk di 8 besar tapi enggak bisa tampil dan di 2024 ini kita bisa berhasil masuk, dan pastinya tidak mudah lah ya bisa bermain di olimpiade ini," kata Rian di Jakarta, Jumat (5/4/2024).
"Kita juga awalnya di kualifikasi olimpiade tidak mudah, banyak kalahnya juga, Alhamdulillah akhirnya bisa lolos. Semoga setelah lolos ini kita bisa mempersiapkan diri lebih baik. Harapannya di Olimpiade bisa lebih maksimal lagi," ucapnya.