Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Respons Berkelas Carolina Marin usai Gregoria Mariska Raih Perunggu Olimpiade Paris 2024
Advertisement . Scroll to see content

Lagi On Fire, Carolina Marin Malah Mundur dari Olimpiade Tokyo 2020

Selasa, 01 Juni 2021 - 19:40:00 WIB
Lagi On Fire, Carolina Marin Malah Mundur dari Olimpiade Tokyo 2020
Pebulu tangkis Spanyol Carolina Marin (Foto: Twitter @gobadminton)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id - Pebulu tangkis Spanyol Carolina Marin mengundurkan diri dari Olimpiade Tokyo 2020. Padahal dirinya sedang on fire.

Atlet berusia 27 tahun itu selalu juara pada empat dari lima turnamen terakhir. Ajang yang dimaksud yaitu Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open, Swiss Open dan Kejuaraan Eropa.

Dia juga kini berstatus sebagai juara bertahan setelah meraih medali emas Olimpiade 2016. Sayangnya Marin tidak bisa berpartisipasi pada ajang Olimpiade di Tokyo musim panas ini.

Cedera menjadi penyebabnya. Dia mulai merasakan sakit di lutut kiri saat latihan Sabtu (29/5/2021) lalu.

Setelah diperiksa ternyata Marin mendeirta cedera ACL. Kini dia harus naik meja operasi untuk sembuh.

“Setelah pemeriksaan selama akhir pekan ini dibarengi konsultasi medis, saya mengonfirmasi bahwa ACL saya robek dan kedua meniskus di lutut kiri saya. Saya akan menjalani operasi pekan ini dan memulai masa pemulihan,” kata Marin.

“Ini pukulan lain yang harus saya hadapi, tetapi saya pasti akan kembali. Persiapan selama dua bulan terakhir menjadi sangat sulit dan di luar kendali tim. Saya akan dalam kondisi terbaik, tetapi untuk Olimpiade itu tidak mungkin,” ujarnya.

Sebelumnya, Marin pernah mendapat cedera ACL di lutut kanannya saat tengah menjalani pertandingan final Indonesia Masters 2019 kontra Saina Nehwal (India). Akibat cedera tersebut, Marin butuh sekitar delapan bulan untuk pulih.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut