Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Masini Beberkan Rahasia Sukses Gresini Rekrut Marc Marquez dari Honda pada 2024
Advertisement . Scroll to see content

Lin Jarvis Siap-Siap Tinggalkan Yamaha Akhir Musim MotoGP 2024

Sabtu, 13 April 2024 - 11:27:00 WIB
Lin Jarvis Siap-Siap Tinggalkan Yamaha Akhir Musim MotoGP 2024
Managing Director Yamaha, Lin Jarvis. (Foto: Paddock GP)
Advertisement . Scroll to see content

AUSTIN, iNews.id – Managing Director Yamaha, Lin Jarvis bersiap-siap meninggalkan pabrikan Iwata, Jepang tersebut pada akhir musim MotoGP 2024. Yamaha pun sudah mencari pengganti pria berusia 66 tahun tersebut.

Sudah 26 tahun lamanya Lin Jarvis bersama Yamaha. Bersama Davide Brivio pada 2004, dia sukses mendatangkan Valentino Rossi yang berhasil menjadi juara dunia MotoGP sebanyak tiga kali bersama Honda.

Bergabungnya The Doctor – julukan Valentino Rossi – membuat Yamaha meraih kejayaan di MotoGP. Sebab, Valentino Rossi berhasil meraih empat gelar juara MotoGP bersama Yamaha pada 2004, 2005, 2008, dan 2009.

Kemudian, Lin Jarvis sukses merekrut Jorge Lorenzo yang mampu menjadi juara dunia MotoGP bersama Yamaha pada 2010, 2012, dan 2015. Lalu, Fabio Quartararo menjadi yang terbaik di MotoGP 2021.

Lin Jarvis mengaku MotoGP 2024 menjadi musim terakhirnya sebagai Managing Director Yamaha. Dia belum memutuskan langkah ke depannya usai meninggalkan peran sebagai orang paling penting di Yamaha.

"Ini akan menjadi musim terakhir saya di Yamaha. Saya akan berhenti pada akhir tahun ini. Saya akan memutuskan nanti apa yang akan saya lakukan,” kata Lin Jarvis dikutip dari Crash, Sabtu (13/4/2024).

Lin Jarvis mengaku sudah lelah, karena usianya sudah tidak lagi muda. Dia mengatakan sudah waktunya untuk memulai hal baru dalam hidupnya.

"Saya memulai tim pabrikan pada tahun 1999. Ini merupakan periode yang sangat panjang. Saya sekarang berusia 66 tahun dan saya mulai sedikit lelah bepergian," jelasnya.

“Waktunya telah tiba untuk melakukan sesuatu yang baru," ujarnya.

Lebih lanjut, Lin Jarvis mengatakan Yamaha sudah menemukan pengganti dirinya. Dia menjelaskan penggantinya merupakan orang dari Yamaha dan akan memimpin tim pada Januari 2025.

“Kami sudah menentukan calon yang kemungkinan besar akan menjadi pengganti saya, meski belum resmi. Tetapi yang akan mengambil alih posisi saya pada Januari tahun depan adalah orang dari grup Yamaha," katanya.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut