Megawati MVP saat Libas IBK Altos, Pelatih Red Sparks: Kekuatan dan Konsentrasinya Bagus!
JAKARTA, iNews.id - Pevoli Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi beringas saat timnya Red Sparks menggilas IBK Altos 3-0 (25-17, 27-25, 25-21) pada lanjutan Liga Voli Korea Selatan di Hwaseong Indoor Gymnasium, Kamis (18/1/2024) WIB. Dia mendapat pujian dari sang pelatih Ko Hee Jin.
Megawati jadi bintang kemenangan di laga ini. Dia menjadi top skor dengan 24 poin.
Tak hanya itu, dia juga menjadi Most Valuable Player. Ko Hee Jin tak segan menyanjung anak buahnya itu.
"Mega dan Yeum Hye Seon melakukannya dengan baik hari ini," ujar Ko Hee Jin dikutip dari Naver, Jumat (19/1/2024).
"Kekuatan serangan dan konsentrasi Mega sangat bagus," ujarnya.
Red Sparks sangat dominan di pertandingan ini. Pada set pertama tim Megawati langsung tampil ngegas sejak awal.
Akhirnya, Red Sparks menang 25-17. Pada set kedua, pertandingan jauh lebih seru.
Kedua tim kejar-kejaran angka di akhir set kedua. Bahkan, pertandingan sempat duece dan akhirnya Red Sparks menang 27-25.
Pada set ketiga, Red Sparks kembali mendominasi. Megawati terus menerus menunjukkan smash kerasnya di laga ini.
Akhirnya set ketiga pun dimenangkan Red Sparks 25-21. Kemenangan tak membuat Red Sparks beranjak dari posisi kempat klasemen Liga Voli Korea.
Megawati dan kolega tertinggal 7 poin dari GS Caltex di tangga ketiga. Jarak itu harus dipangkas hingga tersisa 3 poin pada akhir musim apabila Red Sparks ingin tampil di babak playoff Liga Voli Korea.
Editor: Reynaldi Hermawan