Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Petenis Indonesia Janice Tjen Pede Bisa Tembus 20 Besar Dunia!
Advertisement . Scroll to see content

Menang Dramatis, Aldila Sutjiadi Lolos ke 16 Besar Wuhan Terbuka 2024 Nomor Ganda Putri

Selasa, 08 Oktober 2024 - 19:27:00 WIB
Menang Dramatis, Aldila Sutjiadi Lolos ke 16 Besar Wuhan Terbuka 2024 Nomor Ganda Putri
Petenis andalan Indonesia, Aldila Sutjiadi, bersama pasangannya asal Kanada Leylah Fernandez mengawali petualangannya di Wuhan Open 2024 dengan manis.i (foto: instagram/dila11)
Advertisement . Scroll to see content

WUHAN, iNews.id- Petenis andalan Indonesia, Aldila Sutjiadi, bersama pasangannya asal Kanada Leylah Fernandez mengawali petualangannya di Wuhan Terbuka 2024 dengan manis. Aldila/Leylah menang lawan pasangan kuat Beatriz Haddad Maia (Brasil)/Laura Siegemund (Jerman) di babak 32 besar.

Aldila/Leylah memulai langkahnya dengan susah payah. Pasalnya, mereka mengalahkan Beatriz/Laura dalam pertarungan tiga set dengan skor 2-6, 7-5, dan 10-6 pada laga yang berlangsung hari ini (8/10/2024). 

Aldila mengakui cukup kesulitan menemukan ritme permainan sehingga harus kalah. Namun, pasangan Indonesia-Kanada ini tak menyerah begitu saja.

Aldila/Leylah bermain lepas dan memanfaatkan momentum yang ada. Akhirnya bisa menang dramatis atas Beatriz/Laura.

"Pertandingan hari ini sangat ketat dan menegangkan. Set pertama kami kesulitan menemukan irama permainan, namun set kedua kami akhirnya bermain lepas dan mampu bangkit,” kata Aldila dalam keterangan, Selasa (8/10/2024).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut