Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia International Challenge 2025 Siap Guncang Yogyakarta, 258 Atlet dari 12 Negara Bertarung! 
Advertisement . Scroll to see content

Praveen/Jordan Bekuk Wakil Malaysia untuk Lewati Putaran Pertama Thailand Open

Rabu, 31 Juli 2019 - 22:11:00 WIB
Praveen/Jordan Bekuk Wakil Malaysia untuk Lewati Putaran Pertama Thailand Open
Ganda campuran Praveen Jordan (kanan) dan Melati Daeva Oktavianti (kiri). (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

BANGKOK, iNews.id - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sukses mengalahkan wakil Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing lewat rubber game 25-23 dan 21-8, pada putaran pertama Thailand Open 2019 di Indoor Stadium Huamark, Rabu (31/7/3019).

Praveen/Melati dan Tan/Lai bersaing ketat pada game pertama. Mereka saling kejar angka, hingga skor sempat imbang menjadi 5-5. Tetapi, Tan/Lai mampu membaca celah dalam permainan Praveen/Melati dengan baik, sehingga memimpin 11-10 ketika mencapai interval.

Keadaan itu tak membuat Praveen/Melati menyerah begitu saja. Mereka terus menempel, dan memaksa laga mencapai deuce 20-20. Pada akhirnya, Tan/Lai melakukan kesalahan sehingga Praveen/Melati merebut game perdana.

Kejadian itu rupanya memukul mental Tan/Lai. Hasilnya, Praveen/Melati tampil dominan pada game kedua, dan memimpin dengan skor 4-0. Mereka meneruskan momentum dan memperlebar jarak menjadi 11-4 ketika mencapai interval.

Walau memimpin jauh, Praveen/Melati tak mengendurkan serangannya. Mereka semakin tak terkejar dengan keunggulan mencapai 17-4. Jarak yang terlampau jauh itu pun tak terkejar hingga laga usai.

Hasil itu membuat Praveen/Melati akan menghadapi wakil Korea Selatan Seo Seung-jae/Chae Yoo-jung pada putaran kedua. Seo/Chae melaju usai menaklukkan pasangan Indonesia lainnya, Ronald/Annisa Saufika lewat straight game 21-16 dan 21-15.

Editor: Haryo Jati Waseso

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut