Pulang ke Pontianak, Peraih Emas Olimpiade Paris 2024 Veddriq Leonardo Disambut Bak Pahlawan
PONTIANAK, iNews.id - Peraih emas Olimpiade Paris 2024 Veddriq Leonardo pulang ke kampung halamannya, Pontianak, Kalimantan Barat. Dia disambut meriah bak pahlawan.
Veddriq meraih emas di cabang olahraga panjat tebing. Dia mengalahkan Wu Peng asal China di partai final dengan keunggulan 0,02 detik saja.
Usai diarak di Jakarta, Veddriq pulang ke kampung halamannya di Pontianak. Dia kembali diarak ribuan warga di sana, Rabu (21/8/2024)
Aice Group, Official Ice Cream Tim Olimpiade Indonesia, turut ikut serta dalam dalam momen spesial ini. Ribuan warga Kalimantan Barat tumpah ruah di jalan-jalan utama kota untuk menyambut kedatangan “Si Anak Ponti Penguasa Panjat Tebing Dunia”.
Arak-arakan meriah yang dilaksanakan dari Bandara Internasional Supadio hingga berakhir di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat. Ini menjadi bukti nyata kecintaan masyarakat terhadap Veddriq.
“Kemenangan Veddriq Leonardo adalah simbol dari semangat juang yang tak pernah padam. Aice selalu mendukung atlet kebanggaan kita dalam mencapai prestasi tertinggi hingga level dunia," kata Senior Brand Manager Aice Group, Sylvana.
"Kami bangga menjadi bagian dari momen bersejarah ini dan merayakannya bersama seluruh masyarakat Pontianak, Kalimantan dan rakyat Indonesia,” ujarnya.
Selain Veddriq, Bernard Van Aert, atlet balap sepeda Indonesia turut disambut dalam acara arak-arakan tersebut. Bernard, yang mewakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024, telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam berbagai kompetisi internasional.
Dia juga berhasil mengembalikan cabang olahraga balap sepeda ke ajang Olimpiade setelah 20 tahun vakum. Kehadirannya bersama Veddriq tidak hanya menambah kemeriahan acara, tetapi juga menjadi simbol kebanggaan dan inspirasi bagi seluruh rakyat Indonesia.