Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erick Thohir Tuntut Satu Hal ke Patrick Kluivert usai Kekalahan dari Arab Saudi
Advertisement . Scroll to see content

Reaksi Erick Thohir soal Penolakan Atlet Israel di Kejuaraan Dunia Senam Jakarta 2025

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:00:00 WIB
Reaksi Erick Thohir soal Penolakan Atlet Israel di Kejuaraan Dunia Senam Jakarta 2025
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Erick Thohir, merespons penolakan atlet Israel. (Foto: iNews/Avirista Midaada)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Erick Thohir, memberikan apresiasi atas sikap tegas National Olympic Committee (NOC) Indonesia dan Federasi Gimnastik Indonesia (FGI) yang menolak kehadiran atlet Israel dalam ajang 53rd FIG Artistic Gymnastics World Championships 2025 yang akan berlangsung di Jakarta pada 19–25 Oktober 2025.

Sikap penolakan ini berdampak langsung pada nama besar seperti Artem Dolgopyat, atlet senam Israel peraih medali perak Olimpiade Paris 2024 sekaligus juara dunia senam 2023. Meski demikian, Indonesia tetap pada pendiriannya untuk tidak memberi ruang partisipasi bagi atlet dari Israel.

“Kami mengapresiasi keputusan NOC Indonesia, FGI dan FIG dalam mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk memastikan Kejuaraan Dunia Gymnastics tetap dapat berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Erick Thohir, Jumat (10/10/2025).

Penolakan Sejalan dengan Sikap Politik Luar Negeri Indonesia

Erick menegaskan bahwa keputusan ini selaras dengan sikap tegas Pemerintah Indonesia, khususnya arahan langsung dari Presiden Prabowo Subianto, yang dengan tegas mengecam kekejaman Israel terhadap rakyat Palestina.

"(Prabowo) sampaikan dalam berbagai kesempatan, yang terakhir dalam pidatonya di sidang PBB yang sangat keras mengecam Israel yang terus melakukan kekejaman dan kebiadaban terhadap rakyat Palestina di Gaza," tegas Erick.

"Pemerintah tegas menyatakan tidak akan melakukan hubungan kontak apapun dengan pihak Israel sampai Israel mengakui keberadaan negara Palestina yang merdeka dan berdaulat. Indonesia tidak memiliki hubungan diplomatik dengan Israel. Kami di Kemenpora sebagai bagian dari Pemerintah tetap berpegang teguh pada prinsip tersebut," tambahnya.

Indonesia Cetak Sejarah Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam

Terlepas dari isu politik, Erick Thohir menegaskan bahwa Indonesia tetap berkomitmen penuh dalam menyukseskan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025. Bagi Indonesia, ajang ini bukan hanya tentang kompetisi, melainkan tonggak sejarah sebagai negara Asia Tenggara pertama yang dipercaya menjadi tuan rumah kejuaraan dunia senam.

"Jangan pernah meragukan komitmen Pemerintah dan Bapak Presiden terhadap keseriusan dalam membangun olahraga Indonesia serta upaya untuk menjadikan Indonesia sebagai salah satu pusat olahraga dunia," tegas Erick.

"Namun demikian, ada hal-hal prinsip yang tetap harus kami jaga dan laksanakan sesuai dengan konstitusi dan kebijakan negara," tutupnya.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut