CHAMBLY, iNews.id- Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mengungkapkan semua persiapan jelang Olimpiade Paris 2024 sudah dilakukan dengan matang. Kini jagoan Indonesia itu terus mengasah mental bertanding.
Olimpiade Paris 202 akan dimulai pada 26 Juli hingga 11 Agustus. Cabang bulu tangkis akan bergulir 27 Juli sampai 5 Agustus di Porte De La Chapelle Arena alias Adidas Arena.
Nova Arianto Bocorkan Suasana Ruang Ganti Timnas Indonesia U-17 Jelang Hadapi Laga Penentuan Lawan Honduras
Menjelang ajang tersebut, atlet bulutangkis Indonesia sudah melakukan persiapannya dengan menjalani pemusatan latihan di Chambly, Prancis. Hal itu dilakukan agar pebulutangkis Tanah Air bisa meraih hasil manis di Olimpiade Paris 2024.
Rinov mengungkapkan persiapannya sudah berjalan di jalur yang benar. Menurutnya,m terpenting tinggal konsisten menerapkan apa yang sudah dilatih dan menyiapkan mental.
Drawing Ganda Campuran Olimpiade Paris 2024: Rinov/Pitha Segrup dengan Pasangan Nomor 1 Dunia
“Persiapan sudah cukup baik. Sudah matang tinggal mengasah lagi yang sudah dilatih dan menyiapkan mental pertandingan,” ucap Rinov dalam rilis PBSI, Minggu (21/7/2024).
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku