Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Legenda Bulutangkis Indonesia Tan Joe Hok Meninggal Dunia
Advertisement . Scroll to see content

Sabet 2 Medali Emas di Asian Games 2022, Muhammad Sejahtera: Hasil Latihan Keras!

Selasa, 26 September 2023 - 14:00:00 WIB
Sabet 2 Medali Emas di Asian Games 2022, Muhammad Sejahtera: Hasil Latihan Keras!
Muhammad Sejahtera Dwi Putra (Foto: PB Perbakin)
Advertisement . Scroll to see content

HANGZHOU, iNews.id - Nama Muhammad Sejahtera Dwi Putra semakin dikenal banyak masyarakat Indonesia saat ini. Atlet menembak itu sukses menyumbang dua medali emas untuk Merah Putih di Asian Games 2022.

Keberhasilannya tersebut pun dipersembahkan khusus untuk keluarga dan negara. Dia kemudian berterima kasih kepada kedua orang tuanya berkat doa dan dukungan yang diberikan.

Pria yang akrab disapa Tera itu tak bisa berkata-kata untuk mengungkapkan kebahagiaannya tersebut. Dia menyebut proses latihan keras yang panjang tidak menghianati hasil.

Perjuangannya selama latihan keras ternyata mampu membuahkan hasil positif. Tera menjadi salah satu atlet kebanggan Indonesia yang bersinar di Asian Games 2022.

“Alhamdulillah, hasil ini sesuai dengan latihan yang saya jalani selama ini. Saya selalu berusaha melakukan yang terbaik buat Merah Putih. Perasaan saya sekarang susah untuk diungkapkan,” kata Tera dalam rilis NOC, Selasa (26/9/2023).

"Saya persembahkan dua medali emas ini untuk keluarga dan untuk negara saya, Indonesia. Terima kasih untuk orang tua yang selalu mendoakan dan mendukung saya sehingga saya bisa sampai pada hari ini,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, Tera tampil di Fuyang Yinhu Sports Centre, China. Dia mengikuti dua nomor perorangan menembak pada 10m running target mixed run dan nomor 10 m running target putra. 

Tera juga mencatatkan sejarah baru sebagai penyumbang emas pertama cabor menembak di Asian Games. Terakhir kali medali emas dipersembahkan oleh cabor menembak Indonesia terjadi pada Asian Games 1954. 

Medali emas pertama yang disabet Tera didapat pada nomor 10 m running target putra, Senin (25/9/2023) dengan catatan 578 poin dari 15 kali tembakan. Dia lalu kembali menyumbang emas di 10m running target mixed run dengan 378 poin dari 11 peluru.

Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut