Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Momen Wapres Gibran Asyik Nonton Timnas Futsal vs Australia di Indonesia Arena
Advertisement . Scroll to see content

Sukses Juara MNC Sports Competition, Kapten RCTI+: Usaha Tak Khianati Hasil

Minggu, 12 November 2023 - 19:50:00 WIB
Sukses Juara MNC Sports Competition, Kapten RCTI+: Usaha Tak Khianati Hasil
Tim futsal RCTI+ (Foto: MNC Portal Indonesia)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - RCTI+ sukses menjuarai MNC Sports Competition cabang olahraga futsal. Kapten tim, Saefulloh Chandra Jiwa, mengatakan bahwa usaha keras para pemain membuahkan hasil yang baik.

RCTI+ menang secara meyakinkan pada partai puncak dengan menghajar PT MNC Tbk. Laga yang digelar di Elang Futsal, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (12/11/2023) itu berakhir dengan skor telak 7-1.

“Kami dari RCTI+ sudah rajin latihan sebelum turnamen. Latihan tidak akan mengkhianati hasil. Keberuntungan itu skill juga yang perlu dilatih dengan usaha dan kerja keras,” kata Saefulloh, Minggu (12/11/2023).

Saefulloh mengungkapkan strategi yang diterapkan RCTI+ selama turnamen MNC Sports Competition tahun ini ialah serangan balik (counter attack). Terbukti, apa yang dilakukan mereka berhasil membuahkan gelar juara.

“Kami bermain dengan taktik counter attack. Dari pertandingan pertama sampai final ini tiap pertandingannya kami hanya kebobolan satu gol, tidak ada yang lebih. Itu membuktikan kalau pertahanan kami kuat. Dari serangan balik juga kami bisa membuahkan hasil, dari game ini saja saya lima asis dan satu gol,” ujarnya.

Senada dengan kapten tim, manajer tim futsal RCTI+, Febryandi Darsono, juga mengaku senang dengan capaian yang diraih para pemain. Menurutnya, itu menjadi pembuktian yang menunjukkan kehebatan tim futsal RCTI+.

“Alhamdulillah kami juara dengan skor yang meyakinkan. Sangat senang karena kami bisa membuktikan kalau RCTI+ bisa menjadi juara pada event MNC, salah satunya MNC Sports Competition ini,” pungkasnya.

Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut