Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Advertisement . Scroll to see content

Taufik Hidayat Sebut Atlet Pelatnas PBSI Tak Boleh Manja: Kita Dulu Juga Susah

Rabu, 04 Desember 2024 - 20:03:00 WIB
Taufik Hidayat Sebut Atlet Pelatnas PBSI Tak Boleh Manja: Kita Dulu Juga Susah
Wakil Ketua Umum I PP PBSI, Taufik Hidayat menyebut atlet pelatnas PBSI tak boleh manja. Dia mengeaskan para pemain harus menuruti komando yang diberikan PBSI. (FOTO: Gin gin Tigin Ginulur)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Wakil Ketua Umum I PP PBSI, Taufik Hidayat menyebut atlet pelatnas PBSI tak boleh manja. Dia menegaskan para pemain harus menuruti komando yang diberikan PBSI.

Kepengurusan PP PBSI periode 2024-2028 baru saja dilantik pada akhir pekan lalu dengan M. Fadil Imran, menjabat sebagai ketuanya. Taufik didapuk sebagai Wakil Ketua Umum I PP PBSI yang tugasnya adalah fokus pada Pembinaan dan Prestasi (Binpres).

Taufik dibantu Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres), yakni Eng Hian dan juga Koordinator Tim Pelatih, Mulyo Handoyo. 

“Yang jelas sekarang satu komando, satu perahu, dalam arti ya pemain harus main untuk PBSI, enggak kayak kemarin kan PBSI untuk pemain, pemain mau apa dikasih, apa gimana, penjagaannya juga kurang,” kata Taufik kepada awak media di Auditorium Wisma Kemenpora, Rabu (4/12/2024).

Taufik membeberkan dengan sistem satu komando ini, para pemain harus menuruti pelatih, bukan sebaliknya. Menurutnya, tantangannya sekarang adalah bagaimana merubah pola pikir pemain dan pelatih untuk mengikuti sistem itu.

“Ya mungkin ke depannya mereka satu perahu, ya pemain yang ngikutin pelatihnya, jangan sampai ada lagi pelatih-pelatih yang 'yaudah terserah pemain', enggak bisa. Yang susah itu sekarang ya merubah mindset-nya mereka,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) itu.

Taufik juga menegaskan perubahan sistem itu termasuk para pemain di Pelatnas PBSI yang tak akan lagi dimanjakan. Dia pun membandingkan dirinya sendiri yang tak pernah dimanjakan ketika masih menjadi atlet bulu tangkis profesional.

“Oh enggak bisa, atlet kalau mau manja mending tidur aja. Ngapain di manja-manjain, kita juga dulu susah,” jelas peraih medali emas Olimpiade 2004 itu.

Taufik pun mengonfirmasi ketika ditanya apakah dalam kepengurusan lama PBSI terlalu memanjakan pemain. “Ya sepertinya,” ucapnya.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut