JAKARTA, iNews.id- Tiket presale nonton World Superbike (WSBK) Indonesia 2023 sudah mulai dijual. Mandalika Grand Prix Association (MGPA) menjual tiketnya paling murah Rp50.000.
Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat akan kembali menggelar ajang WSBK. Indonesia menjadi tuan rumah untuk putaran kedua pada 3-5 Maret 2023.
Jordi Cruyff Masuk Bursa Dirtek Ajax Amsterdam, Bisa Tetap Jadi Penasihat Teknis Timnas Indonesia?
Adapun, tiket presale sudah mulai dijual ke para penggemar. Tiket presale terbagi dalam tiga kategori, yakni Festival GA, Reguler Grandstand, dan Premium Grandstand.
Untuk yang paling murah, tiket presale dijual dengan harga Rp50 ribu untuk kategori harian Festival GA. Sedangkan, nominal termahal untuk presale seharga Rp312.500 untuk terusan tiga hari Reguler Grandstand dan Premium Grandstand.
Hasil Ritual, Waktu Bau Nyale di Mandalika Ditetapkan 10-11 Februari 2023
Penjualan tiket presale akan dilangsungkan pada periode 12-30 Januari 2023. Sementara, untuk pembelian bisa dilakukan dari sejumlah situs pihak ketiga.
Direktur MGPA, Priandhi Satria, mengatakan tiket kali ini dijual dengan diskon sampai 75 persen. Harga yang ditawarkan, kata Priandhi, dimaksudkan untuk meningkatkan daya beli.
Jalan ke Area Sirkuit Mandalika Kebanjiran, Begini Penampakannya
"Jadi kalau tahun lalu diskon besarnya di akhir, tahun ini di awal. Tahun ini kita berikan diskon 75 persen untuk presale," kata Priandhi kepada awak media dalam Konferensi Pers di Hard Rock Cafe, Jakarta, pada Kamis (12/1/2023).
Ada Motor Ditinggal di Paddock Sirkuit Mandalika Selama 3 Hari usai Ajang WSBK, Punya Siapa?
"Ini dilakukan supaya masyarakat mendukung dan bisa membeli lebih cepat," sambungnya.
Ajang WSBK Indonesia 2023 akan menjadi seri kedua setelah digelae di Australia pada 24-26 Februari 2023 mendatang. Tentunya, ajang ini bisa menarik untuk dinanti bagi para penggemar adu cepat roda dua.
Daftar Harga Tiket Presale WSBK Indonesia 2023:
1. Festival GA
Daily Pass (harian): Rp50 ribu
3 Day Pass (terusan): Rp62.500
2. Reguler Grandstand
Daily Pass (harian): Rp250 ribu
3 Day Pass (terusan): Rp312.500
3. Premium Grandstand
Daily Pass (harian): Rp250 ribu
3 Day Pass (terusan): Rp312.500
Berlaku 12-30 Januari 2023
Editor: Ibnu Hariyanto
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku