Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Hylo Open 2025: Leo/Bagas Hajar Ganda Malaysia, Lolos ke 16 Besar
Advertisement . Scroll to see content

Update Ranking Dunia BWF: Juara Thailand Masters Leo/Daniel Masuk 10 Besar

Selasa, 07 Februari 2023 - 14:05:00 WIB
Update Ranking Dunia BWF: Juara Thailand Masters Leo/Daniel Masuk 10 Besar
Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin naik ke peringkat 10 usai menang 2 turnamen berturut-turut. (Foto: Instagram/@badminton.ina)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- BWF merilis ranking dunia terbaru per Selasa (7/2/2023). Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin naik ke peringkat 10 usai menang 2 turnamen berturut-turut.

Leo/Daniel menempati peringkat 13 ganda putra sebelum Indonesia dan Thailand Masters 2023. Namun, setelah juara di dua turnamen beruntun tersebut, mereka kini naik 3 peringkat ke posisi 10 dengan 60777 poin.

Di sektor ganda putra lainnya tak terlihat perubahan signifikan dengan Fajar Alfian/Rian Ardianto masih di peringkat pertama. Hanya saja ada penurunan 1 peringkat bagi Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dari 11 ke 12.

Kenaikan satu peringkat dialami Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dari posisi 21 ke 20. Mereka menempel ketat seniornya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya di peringkat ke-19.

Di tunggal putra, Jonatan Christie tetap berada di peringkat kedua. Tapi yang mengejutkan posisi Chico Aura Dwi Wardoyo yang justru turun tiga peringkat (15 ke 18) meski tembus final Indonesia Masters 2023.

Di tunggal putri, Putri Kusuma Wardani berhasil naik dua peringkat dari 43 menjadi 41 dengan poin 30393. Sementara Gregoria Mariska Tunjung masih bercokol di peringkat 14.

Di ganda putri, kenaikan signifikan ditunjukkan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto pasca tembus perempat final Thailand Masters 2023. Mereka naik 8 peringkat dari posisi 59 ke 51 dengan mengumpulkan poin 22520.

Kemudian di ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari terancam keluar dari 10 besar usai tempatnya (di posisi 9) digeser pasangan Korea. Kini mereka menempati peringkat 10 dengan poin 55080.

Selain ajang Thailand Masters, baru saja digelar Iran International Challenge yang menampilkan para pemain pelapis Indonesia. Diketahui, Indonesia memboyong dua gelar di ajang ini lewat Syabda Perkasa Belawa (tunggal putra) dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (ganda putri).

Dengan hasil itu, Syabda naik 29 peringkat menuju posisi ke-88 dengan 16680 poin. Sementara Jesita/Febi naik 36 peringkat menuju posisi ke-109 dengan 10050 poin.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut