Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Usai Kalahkan Udinese, Gasperini: AS Roma Pantas Mimpi Scudetto!
Advertisement . Scroll to see content

3 Kontroversi Anthony Taylor Musim Ini, Dilarang FIFA Pimpin Final Piala Dunia!

Kamis, 01 Juni 2023 - 13:15:00 WIB
3 Kontroversi Anthony Taylor Musim Ini, Dilarang FIFA Pimpin Final Piala Dunia!
Ada 3 kontroversi Anthony Taylor musim ini yang menarik diulas. Salah satunya dilarang pimpin final Piala Dunia. (foto: REUTERS/Peter Powell)
Advertisement . Scroll to see content

BUDAPEST, iNews.id - Ada 3 kontroversi Anthony Taylor musim ini yang menarik diulas. Salah satunya dilarang pimpin final Piala Dunia.

AS Roma jumpa Sevilla pada final Liga Europa di Puskas Arena, Kamis (1/6/2023) dini hari WIB. Taylor ditunjuk memimpin jalannya laga.

Laga itu juga berjalan keras. Ada 13 kartu kuning yang dikeluarkan. 

Selain itu ada beberapa keputusan Taylor yang menjadi pertanyaan. Salah satunya keputusan mengartu kuning Lorenzo Pellegrini karena melakukan diving namun tidak berlaku saat Lucas Ocampos terjatuh di dalam kotak penalti.

Lalu Taylor tak memberikan penalti saat pemain Sevilla Fernando melakukan handsball di kotak terlarang. Taylor juga enggan mengecek Video Assistant Referee (VAR).

Kemudian Mourinho merasa aneh ketika Taylor tak mengganjar kartu merah Erik Lamela yang jelas-jelas menyikut Roger Ibanez. Namun, ini bukan kali pertama Taylor berulah.

Sebelumnya, terdapat beberapa kasus yang membuat Teylor menjadi sorotan. Apa saja?

Berikut 3 kontroversi Anthony Taylor musim ini:

1. Chelsea vs Tottenham, Liga Inggris 2022/2023

Pertandingan final Liga Europa bukan kali pertama pada musim ini yang penuh tanda tanya. Nama wasit Anthony Taylor ramai dibicarakan usai laga Chelsea vs Tottenham Hotspur pada pekan kedua Liga Inggris 2022/23, Agustus lalu.

Betapa tidak, Taylor membuat sejumlah keputusan yang dianggap merugikan Chelsea, khususnya dalam proses dua gol penyeimbang Tottenham. Contoh yang paling jelas, Taylor mengabaikan pelanggaran keras Cristian Romero ketika menarik rambut Marc Cucurella.

Pelanggaran ini terjadi tepat sebelum gol Harry Kane di ujung laga (90+6'), jadi Chelsea yang dirugikan. Masih ada beberapa keputusan Taylor lainnya yang dianggap merugikan Chelsea, termasuk kartu merah untuk Thomas Tuchel.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut