Aktor Ternama Tom Holland Ingin Kane dan Son Pergi Tinggalkan Tottenham: Kasian Gak Pernah Juara
LONDON, iNews.id - Aktor asal Inggris, Tom Holland merupakan penggemar berat Tottenham Hotspur. Namun, dia justru meminta Harry Kane dan Son Heung-min tinggalkan Tottenham.
Aktor yang terkenal berkat perannya di film Spider-Man itu mengakui jika menjadi penggemar Tottenham sangat berat. Maklum, klub asal London Utara tersebut belum pernah menjadi juara.
“Menjadi penggemar Tottenham terasa berada di film. Hal itu membuat saya menjadi teguh. Tottenham belum pernah memenangkan apapun. Sangat sulit untuk menjadi penggemar mereka,” kata Holland dikutip Sport Bible, Minggu (25/6/2023).
Holland mengaku kagum dengan Son Heung-min. Namun dia dia justru berharap Son meninggalkan Tottenham bersama Harry Kane.
Bagi aktor berusia 27 tahun itu, Son dan Kane seharusnya meninggalkan Inggris dan menuju Real Madrid. Dengan begitu, keduanya dapat memperoleh gelar lebih banyak.
“Menurut saya, Kane harus pergi ke Real Madrid. Pergi dan menjadi pemain sepak bola terbaik. Menurut saya, Son juga harus ikut bersama Kane. Mereka pergi bersama dan menjuarai Liga Champions,” ujarnya.
Editor: Ibnu Hariyanto