Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Lengkap Liga Spanyol: Lewandowski Hattrick! Barcelona Libas Celta Vigo dan Dekati Real Madrid
Advertisement . Scroll to see content

Al Nassr Dirumorkan Incar Eden Hazard, Bakal Duet Bareng Cristiano Ronaldo di Lini Serang?

Sabtu, 07 Januari 2023 - 09:00:00 WIB
Al Nassr Dirumorkan Incar Eden Hazard, Bakal Duet Bareng Cristiano Ronaldo di Lini Serang?
Bintang Real Madrid, Eden Hazard diincar Al Nassr. (Foto: L"Equipe)
Advertisement . Scroll to see content

RIYADH, iNews.idAl Nassr sukses memboyong pemain bintang Portugal, Cristiano Ronaldo pada bursa transfer Januari 2023. Kini, klub raksasa Arab Saudi tersebut dirumorkan mengincar bintang Real Madrid, Eden Hazard.

Eden Hazard didatangkan Real Madrid dari Chelsea pada 2019. Sayangnya, pemain asal Belgia tersebut tidak dapat menunjukkan performa yang maksimal di Santiago Bernabeu karena kurangnya performa dan serangkaian cedera.

Saat ini, Hazard sebenarnya masih memiliki kontrak bersama Real Madrid hingga tahun 2024 mendatang. Los Blancos disebut bisa saja menjual pemain berusia 32 tahun tersebut dalam waktu dekat.

Dilansir dari FootMercato, Sabtu (7/1/2023), Al Nassr dirumorkan berniat untuk bisa mendatangkan Eden Hazard. Bahkan bos Al Nassr dikatakan telah menghubungi pihak Hazard untuk melakukan negosiasi.

Melihat potensi yang ada, bukan tidak mungkin apabila pada akhirnya Hazard bakal memilih untuk bergabung dengan Al Nassr. Pasalnya, Hazard memang memiliki hubungan yang baik bersama pelatih Al Nassr, Rudi Garcia, ketika keduanya membela Lille.

Pada musim ini, Hazard baru memainkan tujuh pertandingan di seluruh kompetisi untuk Real Madrid. Hasilnya, Hazard hanya mampu mencatatkan satu gol serta satu assist bagi Los Blancos.

Cristiano Ronaldo kini membela Al Nassr.

Dengan kehadiran Ronaldo di Al Nassr, Liga Arab Saudi kini menjadi salah satu perhatian dunia. Hal tersebut bisa menjadi sebuah magnet tersendiri bagi Hazard untuk memilih bergabung dengan Al Nassr ke depannya. Keduanya bisa saja jadi duet maut di lini serang Al Nassr.

Sebagai informasi, Ronaldo juga mendapatkan kontrak fantastis untuk bergabung bersama Al Nassr. Pemain berusia 37 tahun tersebut akan mendapatkan gaji sebesar Rp3,3 triliun dengan kontrak hingga 2025 mendatang.

Editor: Dimas Wahyu Indrajaya

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut