Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terungkap, Ini Alasan Persib Bandung Umumkan Pemain Anyar lewat Videotron
Advertisement . Scroll to see content

Alasan Saddil Ramdani Pilih Gabung Persib Sangat Menggetarkan Hati

Rabu, 11 Juni 2025 - 22:46:00 WIB
Alasan Saddil Ramdani Pilih Gabung Persib Sangat Menggetarkan Hati
Saddil Ramdani resmi diperkenalkan sebagai rekrutan pertama Persib Bandung (Foto: Persib)
Advertisement . Scroll to see content

BANDUNG, iNews.id - Saddil Ramdani resmi diperkenalkan sebagai rekrutan pertama Persib Bandung, Rabu malam, 11 Juni 2025. Dia menandatangani kontrak berdurasi tiga tahsun.

Pemain kelahiran Raha, Sulawesi Tenggara, 2 Januari 1999 ini tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya setelah resmi bergabung dengan skuad Maung Bandung. Kebanggaannya terhadap klub yang dibesarkan oleh sejarah panjang dan prestasi gemilang begitu terasa dalam setiap ucapannya.

"Dulu, saya dan teman-teman di kampung halaman melihat PERSIB itu tim yang sangat besar. Kami hanya melihat pemain-pemain besar seperti Bang Atep yang bermain di PERSIB lewat tayangan Liga Indonesia di TV. Jadi, satu kebanggaan untuk saya bisa berada di PERSIB sekarang," ungkapnya dikutip laman resmi klub, Rabu (11/6/2025).

Sebelum memutuskan merapat ke Bandung, Saddil sempat merumput bersama Sabah FC di Liga Super Malaysia.

Namun ketika tawaran dari PERSIB datang, ia tak ragu sedikit pun untuk menerimanya. Keputusan itu bukan hanya soal karier, tapi juga restu dari orang terpenting dalam hidupnya: sang ibu.

"Semua karena restu dari ibu saya. Ibu langsung memberikan keputusan saya untuk bergabung dengan PERSIB. Apalagi ibu juga sudah senang dengan PERSIB sebelumnya. Sebab PERSIB memang tim yang sangat besar di Indonesia. Jadi keputusan saya sangat bulat untuk berada di sini," ujar Saddil.

Persib Tambah Amunisi Tajam, Saddil Janji Tampil Total di Bandung

Dengan masuknya Saddil Ramdani, Persib dipastikan semakin solid di lini serang. Kombinasi kecepatannya di sayap dan pengalaman internasionalnya bersama Timnas diyakini akan menambah daya gedor klub kebanggaan warga Jawa Barat itu.

Kepindahan Saddil ke Persib bukan sekadar transfer pemain biasa. Ini adalah perpaduan antara mimpi masa kecil, restu keluarga, dan hasrat besar untuk membela salah satu klub terbaik Indonesia.

Kini, harapan publik tertuju padanya: mampukah Saddil menjadi motor serangan baru Pangeran Biru dan membawa Persib kembali berjaya di Liga 1?

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut