Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar 23 Tim Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Menyusul?
Advertisement . Scroll to see content

Amar Brkic Tiba di Tanah Air, Skuad Timnas Indonesia U-17 Makin Sangar!

Senin, 30 Oktober 2023 - 16:19:00 WIB
Amar Brkic Tiba di Tanah Air, Skuad Timnas Indonesia U-17 Makin Sangar!
Pemain keturunan Amar Brkic tiba di Tanah Air. Pemain Hoffenheim U-17 itu membuat skuad Timnas Indonesia U-17 makin sangar. (Foto: Instagram @amar.brc)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemain keturunan Amar Brkic tiba di Tanah Air. Pemain Hoffenheim U-17 itu membuat skuad Timnas Indonesia U-17 makin sangar.

Amar terlambat menyusul ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-17 di Jakarta. Usai merampungkan TC di Jerman, Amar kembali ke skuad Hoffenheim U-17 dikarenakan ada jadwal pertandingan.

Amar membawa bekal positif sebelum berangkat ke Tanah Air. Pemain berposisi winger itu menyumbang satu gol dalam kemenangan telak 4-1 Hoffenheim U-17 atas Regensburg U-17 di Liga Jerman Junior 2023/2024 pada Sabtu (28/10/2023) silam.

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti. (Foto: PSSI)

Sebelumnya, pelatih Garuda Asia, Bima Sakti mengatakan Amar akan tiba di Indonesia hari ini, Senin (30/10/2023). Dia mengharapkan Amar untuk cepat beradaptasi dengan panasnya cuaca Jakarta.

“Jadi, Amar mungkin hari ini dia sampai di Indonesia, semoga besok bisa latihan dan bisa beradaptasi dengan cuaca di Indonesia,” kata Bima, Senin (30/10/2023).

Amar tiba di Indonesia pada Senin (30/10/2023) siang WIB. Dia menantikan TC Timnas Indonesia U-17 dengan semangat.

Mengenakan pakaian serba putih, Amar melempar senyum lebar di Insta Story akun resmi PSSI. Diharapkan performanya bisa membantu Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 nanti.

Amar Brkic merayakan golnya bersama Timnas Indonesia U-17 dalam TC di Jerman beberapa waktu lalu. (Foto: Instagram @amar.brc)

Amar sejauh ini sudah mencetak tiga gol dalam delapan penampilannya bersama Hoffenheim U-17 musim ini. Kemampuan Amar yang eksplosif di sisi kanan lini serang menjadi amunisi berharga bagi skuad Garuda Asia.

Indonesia memulai kampanye di Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 10 November 2023. Selain Ekuador, Amar dan rekan-rekannya juga bersaing dengan Panama dan Maroko di Grup A.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut