Arema FC Resmi Rekrut Gelandang Kolombia, Bisa Main di 2 Posisi
MALANG, iNews.id – Arema FC resmi merekrut gelandang Kolombia yang bisa bermain di dua posisi. Pemain asing baru Singo Edan itu bernama Julian Guevara.
“Hari ini secara resmi Arema FC memperkenalkan pemain baru berposisi gelandang, yakni Julian Guevara asal Kolombia,” tutur General Manager Arema FC, Muhammad Yusrinal Fitriandi, Kamis (16/11/2023).
Julian Guevara dikontrak hingga akhir musim Liga 1 2023-2024. Tetapi bila performanya menjanjikan maka ada opsi perpanjangan kontrak.
"Julian Guevara menjalin kesepakatan dengan Arema FC sampai kompetisi musim ini berakhir, tentunya dengan opsi perpanjangan,” ujarnya. .
Yusrinal menjelaskan, Guevara merupakan pemain yang bisa menempati gelandang bertahan dan bek tengah. Sebelumnya pesepak bola berusia 31 tahun itu memperkuat tim Liga Primera A Kolombia, Jaguares de Córdoba.
"Sebagai pemain tengah, Julian Guevara termasuk pemain yang serbabisa. Dia bisa ditempatkan sebagai gelandang bertahan maupun bek tengah," kata dia.
Manajer Tim Arema FC Wiebie Dwi Andriyas menyambut kedatangan Guevara di Arema FC.
“Tentu saja kami memiliki harapan tinggi terkait masuknya Julian Guevara, bersama pemain-pemain lainnya semoga dia bisa memberikan kontribusi lebih untuk mengangkat prestasi tim Singo Edan,” ujar Wiebie Dwi.
Editor: Abdul Haris