Arne Slot Pertimbangkan Jual Mohamed Salah usai Liverpool Dipermalukan MU
LIVERPOOL, iNews.id – Masa depan Mohamed Salah di Liverpool kembali menjadi bahan spekulasi besar setelah laporan dari Spanyol menyebutkan klub-klub Saudi Pro League siap mengajukan tawaran fantastis untuk memboyong sang bintang Mesir. Situasi ini disebut bisa membuat pelatih Arne Slot mengambil keputusan berani di tengah performa Salah yang menurun.
Kabar itu muncul tak lama setelah Liverpool menelan kekalahan pahit 1-2 dari Manchester United (MU) di Anfield, Minggu (19/10/2025). Kekalahan tersebut menjadi yang pertama bagi The Reds di kandang sendiri melawan MU sejak era Louis van Gaal pada Januari 2016.
Dalam laga tersebut, Salah mendapat sorotan tajam karena tampil di bawah performa. Sejumlah pendukung Liverpool di media sosial bahkan menuding winger berusia 33 tahun itu tampil tanpa semangat dan gagal memberikan pengaruh berarti di lapangan.
Pertandingan melawan MU hanya memperpanjang tren negatif Salah musim ini. Dari 11 laga di semua kompetisi 2025-2026, dia baru mencetak tiga gol dan tiga assist, jauh menurun dibandingkan musim lalu ketika mencetak total 47 kontribusi gol (gol dan assist) — rekor terbaik sepanjang kariernya di Liverpool.
Situasi ini membuat Slot disebut mulai mempertimbangkan opsi untuk menjual Salah apabila tawaran besar datang. Media Spanyol Fichajes melaporkan, klub-klub Arab Saudi siap memberikan tawaran fantastis untuk sang pemain. Bahkan disebutkan, nilai kontrak yang ditawarkan bisa mendekati 500 juta poundsterling (Rp11,11 triliun).