Aymeric Laporte Resmi Warga Negara Spanyol, Jadi Rekan Sergio Ramos di Euro
MADRID, iNews.id - Bek Manchester City Aymeric Laporte resmi berpindah kewarganegaraan dari Prancis ke Spanyol. Dia bisa jadi rekan duet Sergio Ramos di Euro 2020 nanti.
Laporte lahir di Agen, Prancis. Dia punya kewarganegaraan Prancis dan Spanyol karena memiliki darah Basque dari buyutnya.
Mantan defender Athletic Bilbao itu sempat membela Timnas Prancis junior. Sayangnya Laporte tak pernah diberi kesempatan untuk unjuk gigi di level senior.
Hal tersebut yang membuat dia memilih menjadi warga negara Spanyol. Kabar pindah kewarganegaraan tersebut diumumkan langsung Menteri Kehakiman Spanyol Juan Carlos Campo Moreno.
"Saya baru saja memberikan kewarganegaraan Spanyol melalui surat naturalisasi kepada Tn. Aymeric Jean Louis Gérard Alphonse Laporte." kata Carlos dikutip dari Foot Mercato, Rabu (12/5/2021).
"Pemain tersebut sekarang dapat dipilih Luis Enrique (Pelatih Timnas Spanyol) karena dia tidak pernah mengenakan jersey tim senior Prancis dalam pertandingan resmi," ujarnya.
Ini merupakan kabar baik bagi Enrique. Kehadiran Laporte akan menambah opsinya mempersipkan skuat untuk Euro 2020 musim panas ini.
Laporte sendiri menjadi salah satu bek andalah Pelatih City Pep Guardiola. Teranyar dia mencetak gol tunggal dalam kemenangan 1-0 atas Tottenham Hotspur di final Piala Liga Inggris.
Berkat torehannya The Citizens berhasil meraih titel Piala Liga Inggris empat musim beruntun. Dia juga turut berperan membawa City juara Liga Inggris dan tembus final Liga Champions untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.
Editor: Reynaldi Hermawan