Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Juventus Siap Culik Tiga Bintang Gratisan! Bersaing Sengit dengan Chelsea dan Liverpool
Advertisement . Scroll to see content

Bukan Tampan, Ronaldo Bikin Ratu Bulu Tangkis India Terpesona karena Hal Ini

Rabu, 21 Juli 2021 - 21:30:00 WIB
Bukan Tampan, Ronaldo Bikin Ratu Bulu Tangkis India Terpesona karena Hal Ini
Ketampanan striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap bikin kaum hawa terpesona. Tapi Pusarla Venkata Shindu justru mengaguminya bukan karena hal tersebut. (Foto: Kito Diaries)
Advertisement . Scroll to see content

TOKYO, iNews.id - Ketampanan striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap bikin kaum hawa terpesona. Tapi ratu bulu tangkis India Pusarla Venkata Shindu justru mengaguminya bukan karena hal tersebut.

Shindu mengaku sangat mengagumi sosok Ronaldo. Salah satu atlet putri terkaya di dunia itu ngefans bukan karena CR7 punya wajah tampan atau perut sixpack.

Striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap memarken perut sixpack saat selebrasi gol. (Foto: AS)
Striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap memarken perut sixpack saat selebrasi gol. (Foto: AS)

Justru Shindu terpesona karena kemampuan olah bola Ronaldo. Dia menilai striker Juventus itu punya skill di atas rata-rata pemain lainnya.

"Saya tidak punya kata-kata, cara dia (Cristiano Ronaldo) bermain, keterampilan, teknik yang dia miliki luar biasa," kata Shindu dikutip dari laman resmi Olimpiade, Rabu (21/7/2021).

Namun Ronaldo bukan satu-satunya atlet yang dikagumi Shindu. Perempuan 26 tahun itu juga penggemar berat dua petenis top dunia Serena Williams dan Roger Federer.

"Serena percaya dia bisa terus berkarier, sebagai seorang wanita sekaligus ibu. Dia melakukannya dengan sangat baik, wanita yang kuat," tuturnya.

"Sedangkan Federer adalah legenda lain, dia mempertahankan level itu sampai sekarang. Di usianya yang tidak mudah, dia tetap ada di level atas," ungkap pebulutangkis 26 tahun tersebut.

Ketampanan striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap bikin kaum hawa terpesona. Tapi Pusarla Venkata Shindu justru mengaguminya bukan karena hal tersebut.
Ketampanan striker Juventus Cristiano Ronaldo kerap bikin kaum hawa terpesona. Tapi Pusarla Venkata Shindu justru mengaguminya bukan karena hal tersebut.

Saat ini Shindu sedang bersiap untuk beraksi di Olimpiade Tokyo 2020. Laga perdananya melawan Ksenia Polioarpova dari Israel di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu 25 Juli 2021.

Sebelumnya Sindhu pernah meraih medali perak Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Dia pun menjadi wanita pertama India yang sukses merebut medali di Olimpiade.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut