Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sumardji Akui Ada 5 Nama Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Ada Kapadze dan Hallgrimsson?
Advertisement . Scroll to see content

Calvin Verdonk Mengeluh Jelang Timnas Indonesia Vs China, Ada Apa?

Selasa, 06 Mei 2025 - 05:50:00 WIB
Calvin Verdonk Mengeluh Jelang Timnas Indonesia Vs China, Ada Apa?
Calvin Verdonk mengeluh jelang Timnas Indonesia vs China (Foto: Instagram/c.verdonk)
Advertisement . Scroll to see content

NIJMEGEN, iNews.id - Calvin Verdonk mengeluh jelang Timnas Indonesia vs China. Dia kecewa dengan performa klubnya, NEC Nijmegen.

NEC Nijmegen harus puas bermain imbang 1-1 saat menjamu Willem II di Goffertstadion pada Sabtu (3/5/2025). Di laga tersebut, Verdonk membuat gol bunuh diri di detik ke-30, sebelum akhirnya bisa disamakan berkat gol Kento Shiogai di menit ke-83.

Tambahan satu poin ini bisa dibilang cukup penting bagi NEC Nijmegen. Sebab, Verdonk dan kolega menjaga asa tetap bertahan di Eredivisie untuk musim depan. NEC Nijmegen saat ini berada di peringkat ke-13 dengan mengemas 34 poin, unggul sembilan angka atas Willem II yang ada di posisi 16 atau zona play off degradasi. 

Meski begitu, Verdonk tidak sepenuhnya puas dengan hasil imbang tersebut. Pemain Timnas Indonesia itu tidak puas dengan performa timnya di musim ini karena menilai seharusnya NEC Nijmegen tidak dalam posisi berjuang lolos dari zona merah seperti ini. 

“NEC tidak seharusnya hanya fokus pada bertahan di Eredivisie. Klub ini seharusnya punya ambisi lebih. Kami juga punya pemain-pemain untuk itu,” kata Verdonk, dilansir Forza NEC, Senin (5/5/2025).

“Tapi musim ini hampir tidak ada yang berjalan baik. Mungkin hanya di beberapa pertandingan, tapi secara keseluruhan, musim ini tidak bagus,” sambungnya.

NEC Nijmegen akan sulit untuk berada di babak play off dalam perebutan tiket Liga Konferensi Eropa musim depan. Sebab untuk memperebutkan tiket tersebut, mereka harus finis di posisi enam sampai sembilan klasemen Eredivisie 2024/2025.

Verdonk pun turut meragukan peluang NEC Nijmegen. Menurutnya hal itu cukup sulit untuk didapat meski hanya terpaut empat angka dari Groningen yang ada di peringkat sembilan dan masih menyisakan tiga laga. 

“Kami sedang tidak dalam performa yang bagus. Banyak tim masih berada di atas kami dan semuanya tidak lagi di tangan kami. Kami hanya bisa berharap Heerenveen atau Fortuna terpeleset. Mungkin tanpa tekanan, kami bisa bermain lepas dan terjadi keajaiban dalam tiga pertandingan terakhir. Tapi saya rasa itu akan sulit,” ucap Verdonk.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut