Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia Melawan Jepang: Prediksi dan Analisis Lengkap
Advertisement . Scroll to see content

Daftar Pemain RANS Nusantara FC Musim 2023/2024, Musim Debut Bersama Pelatih Eduardo Almeida

Jumat, 04 Agustus 2023 - 20:16:00 WIB
Daftar Pemain RANS Nusantara FC Musim 2023/2024, Musim Debut Bersama Pelatih Eduardo Almeida
Daftar pemain RANS Nusantara FC musim 2023/2024. RANS Nusantara FC bermain imbang 0-0 melawan PSS Sleman pada pekan kelima Liga 1 (Foto: Instagram/rans.nusantara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Daftar pemain RANS Nusantara FC musim 2023/2024 menarik perhatian para pecinta sepak bola Tanah Air. Pasalnya di musim lalu klub berjuluk Magenta Force itu harus finis di peringkat ke-18 klasemen alias menjadi juru kunci.  

Tentu hasil buruk itu tidak ingin diulangi RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 2023-2024. Maka dari itu, klub yang kini bermarkas di Stadion Maguwoharjo itu mendatangkan pelatih anyar yaitu Eduardo Almeida. 

Juru taktik asal Portugal itu tercatat sempat melatih beberapa klub di Asia Tenggara, termasuk Arema FC. Ia dipercaya untuk menjadi nahkoda Singo Edan pada Mei 2021-5 September 2022. 

Tidak hanya mendatangkan pelatih anyar, klub yang dimiliki oleh RANS Entertainment itu turut mendaratkan sederet pemain anyar sebut saja Hamka Hamzah, Kushedya Hari Yudo, Tavinho hingga Angelo. 

Khusus nama terakhir, bek tengah asal Portugal itu diketahui telah malang melintang di berbagai klub Liga Portugal dan Armenia. Ia turut mengantarkan FC Ararat-Armenia Yerevan menjuarai Liga Armenia pada musim 2019-2020. 

Daftar Pemain RANS Nusantara FC Musim 2023/2024

Dilansir dari situs resmi Transfermarkt, Selasa (1/8/2023), berikut ini adalah daftar pemain RANS Nusantara FC musim 2023-2024. 

Nomor Punggung - Nama Pemain - Posisi

34 - Try Hamdani - Penjaga Gawang

57 - Fiqri Ntong - Penjaga Gawang

97 - Hilmansyah - Penjaga Gawang

64 - Wahyudi - Penjaga Gawang

28 - Arif Satria - Bek Tengah

2 - Muhammad Syukron - Bek Tengah 

3 - Ângelo Meneses - Bek Tengah 

 27 - Meru Kimura - Bek Tengah

23 - Hamka Hamzah - Bek Tengah

26 - Kiko - Bek Tengah 

13 - Samsul Arifin - Bek Kiri 

45 - Taufik Hidayat - Bek Kiri

22 - Marckho Sandy - Bek Kanan 

5 - Dallen Doke - Bek Kanan

25 - Zidane Afandi - Gelandang Bertahan 

36 - Ilhamsyah - Gelandang Bertahan

17 - Paulo Sitanggang - Gelandang Tengah

88 - Fadilla Akbar - Gelandang Bertahan 

66 - Mitsuru Maruoka - Gelandang Tengah

93 - Erwin Ramdani - Sayap Kiri

20 - Andi Irfan - Sayap Kiri

99 - Kushedya Hari Yudo - Sayap Kiri

21 - Aqsal Mustafa - Sayap Kanan

7 - Tavinho - Penyerang 

8 - Antoni Nugroho - Sayap Kanan

9 - Kenshiro Daniels - Penyerang 

10 - Evandro Brandão - Penyerang 

11 - Abdul Rahman - Penyerang 

19 - Rabbani Tasnim - Penyerang 

78 - Muhammad Irman - Penyerang

Pemain Baru RANS Nusantara FC 2023-2024

Nama Pemain - Klub Asal 

Muhammad Syukron - Persipa Pati 

Hamka Hamzah - FC Bekasi City 

KH Yudo - Arema FC 

Kenshiro Daniels - Sukhothai FC 

Ângelo - SC Covilhã 

Tavinho - FC Alverca 

Kiko - CDC Montalegre 

Evandro Brandão - FC Alverca 

Samsul Arifin - Bhayangkara FC 

Antoni Nugroho - Bhayangkara FC 

Ilhamsyah - Borneo FC Samarinda 

Paulo Sitanggang - Borneo FC Samarinda 

Marckho Merauje - PSS Sleman 

Abdul Rahman - Serpong City FC 

Muhammad Irman - PSCS Cilacap 

Andi Irfan - Sada Sumut FC 

Dallen Doke - PSM Makassar 

Erwin Ramdani - Persib Bandung 

Taufik Hidayat - PSIS Semarang

Try Hamdani - PSS Sleman 

Rabbani Tasnim - Borneo FC Samarinda 

Zidane Afandi - Tanpa Klub 

Aqsal Mustafa - Tanpa Klub


Pemain Keluar RANS Nusantara FC 2023-2024

Nama Pemain - Klub Tujuan

Herwin Saputra - Sriwijaya FC

Anan Lestaluhu - Persipa Pati

Ade Suryana - Sriwijaya FC

Makan Konate - PS Barito Putera 

Jujun Junaidi - FC Bekasi City 

Finky Pasamba - Kalteng Putra FC

Bayu Setiawan - PSS Sleman 

Wawan Hendrawan - Madura United FC 

Ikhsanul Zikrak - Borneo FC Samarinda 

Agus Nova - Semen Padang FC 

Septian Bagaskara - Dewa United FC 

Kurniawan Karman - PSMS Medan 

Defri Rizki - PSMS Medan 

Ady Setiawan - Dewa United FC 

Saddam Tenang - Malut United FC 

Hamdan Zamzani - Sriwijaya FC 

Edo Febriansyah - Persib Bandung 

Gama Imbiri - Tanpa Klub 

Sumarna - Tanpa Klub 

Yanis Mbombo - Tanpa Klub 

O.K. John - Tanpa Klub 

Willian Correia - Tanpa Klub

David Laly - Tanpa Klub 

Cristian Gonzáles - Tanpa Klub 

Syamsir Alam - Pensiun

Bima Ragil - Tanpa Klub 

Zidane Pattiiha - Tanpa Klub

Arthur Bonai - Tanpa Klub  

Demikian ulasan mengenai daftar pemain RANS Nusantara FC musim 2023/2024. Menarik ditunggu kiprah skuad Magenta Force bersama Eduardo Almeida di musim ini. 

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut