Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kadek Arel Bongkar Karakter Asli Gerald Vanenburg di Timnas Indonesia U-23
Advertisement . Scroll to see content

Dean James Siap Ukir Sejarah di Johan Cruijff Shield 2025, Bikin Bangga Indonesia!

Minggu, 03 Agustus 2025 - 07:00:00 WIB
Dean James Siap Ukir Sejarah di Johan Cruijff Shield 2025, Bikin Bangga Indonesia!
Bek kiri Timnas Indonesia, Dean James, tengah bersiap untuk menorehkan sejarah bersama Go Ahead Eagles dalam laga sarat gengsi Johan Cruijff Shield 2025.. (Foto: Instagram @dean11james)
Advertisement . Scroll to see content

EINDHOVEN, iNews.id – Bek kiri Timnas Indonesia, Dean James, tengah bersiap untuk menorehkan sejarah bersama Go Ahead Eagles dalam laga sarat gengsi Johan Cruijff Shield 2025. Pertandingan ini menjadi penentu supremasi antara dua jawara kompetisi elite Belanda: juara Eredivisie PSV Eindhoven melawan kampiun Piala KNVB, Go Ahead Eagles.

Laga prestisius ini akan digelar di markas PSV, Philips Stadion, Eindhoven, pada Minggu (3/8/2025) pukul 23.00 WIB. Go Ahead Eagles membawa misi besar, mengangkat trofi Johan Cruijff Shield untuk pertama kalinya sejak klub ini berdiri pada tahun 1902!

Dean James, yang sebelumnya sempat absen karena cedera hamstring, kini dalam kondisi fit dan digadang-gadang akan menjadi pilihan utama pelatih Melvin Boel untuk memperkuat sektor kiri pertahanan.

"Bek Dean James telah pulih sepenuhnya dan akan lebih diutamakan daripada Aske Adelgaard," tulis laporan Soccernews NL, dikutip Sabtu (2/8/2025).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut