Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anti Ribet! Begini Cara Mudah Beli Tiket Timnas Indonesia U-22 Vs Mali
Advertisement . Scroll to see content

Emiliano Martinez Sebut Argentina Tak Akan Setengah Hati Lawan Indonesia, Ini Kata sang Kiper Tengil

Senin, 19 Juni 2023 - 07:24:00 WIB
Emiliano Martinez Sebut Argentina Tak Akan Setengah Hati Lawan Indonesia, Ini Kata sang Kiper Tengil
Emiliano Martinez sebut Argentina tak akan setengah hati lawan Indonesia. La Albiceleste akan tampil maksimal pada ajang FIFA Matchday itu. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id Emiliano Martinez sebut Argentina tak akan setengah hati lawan Indonesia. La Albiceleste akan tampil maksimal pada ajang FIFA Matchday itu.

Indonesia menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB. Martinez dan kolega sudah tiba di Indonesia sejak Jumat (16/6/2023).

La Albiceleste sudah melakukan persiapan matang menjelang pertandingan melawan Skuad Garuda. Martinez mengatakan skuadnya berlatih serius sebelum melawan Indonesia.

Penjaga gawang Aston Villa yang terkenal tengil itu menegaskan timnya akan memberikan segalanya untuk meraih kemenangan.

“Latihan terakhir di Indonesia, dengan komitmen dan keseriusan yang biasa,” kata Martinez dikutip dari akun Instagram pribadinya (@emi_martinez26), Senin (19/6/2023).

“Besok (melawan Timnas Indonesia) kita pergi dengan segalanya,” sambungnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut