JAKARTA, iNews.id - Sosok Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menjadi alasan utama Argentina menerima tantangan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni ini. Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), Claudio Fabian Tapia.
Timnas Indonesia akan melakoni agenda berharga di FIFA Matchday bulan Juni. Bagaimana tidak? Tim polesan Shin Tae-yong bakal menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 19 Juni mendatang.
Wajib Menang, Nova Arianto Jamin Timnas Indonesia U-17 Tampil Agresif Lawan Honduras U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Tidak hanya menantang skuad La Albiceleste -julukan Timnas Argentina- saja. Karena sebelum duel tersebut, skuad Garuda juga akan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada 14 Juni 2023.
Tentunya, duel melawan Argentina menjadi yang paling ramai diperbincangkan oleh fans sepak bola nasional. Pasalnya, ini akan menjadi lawan terbaik Timnas Indonesia sepanjang sejarah. Apalagi, La Albiceleste berstatus sebagai juara Piala Dunia 2022 Qatar.
Presiden FIFA Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Erick Thohir, Inter Milan Dibawa-bawa
Lalu timbul juga pertanyaan, mengapa Argentina mau menerima tantangan menghadapi Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni? Presiden AFA, Tapia membongkarnya dengan blak-blakan.
Erick Thohir Diapit Legenda Sepak Bola Dunia, Ada Roberto Carlos dan Materazzi
Tapia mengaku sosok Erick Thohir menjadi alasan utama Argentina menerima tantangan tersebut. Sebab, Erick Thohir diakui sebagai orang yang terpandang di Argentina dan juga memiliki segudang pengalamannya di sepak bola Eropa. Semua itu diungkapkan olehnya dalam wawancara dengan salah satu stasiun TV Argentina, TyC Sports.
“Saya jelaskan bahwa Argentina bisa bermain dengan Indonesia karena Ketua Umum PSSI Erick Thohir,” kata Tapia, dilansir dari laman resmi PSSI, Kamis (1/6/2023).
Erick Thohir Undang Roberto Carlos hingga Juan Veron ke Indonesia: untuk Latih Mental Timnas
“Dia orang terpandang di Argentina dan juga pernah menjadi pemilik klub besar di Eropa, Inter Milan,” ucapnya.
Dengan begitu, terjawab sudah pertanyaan banyak pihak mengenai alasan utama dan faktor apa Argentina bersedia bertanding melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni. Mengingat, secara peringkat FIFA jelas Skuad Garuda terpaut sangat jauh. Di mana skuad La Albiceleste menghuni peringkat satu dunia sementara Indonesia berada di peringkat 149.
Erick Thohir Dapat Ucapan Selamat Ulang Tahun dari Mourinho, Netizen: Koneksinya Gak Kaleng-Kaleng
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku